Mohon tunggu...
Tutut Setyorinie
Tutut Setyorinie Mohon Tunggu... Akuntan - Lifelong Learner

hidup sangatlah sederhana, yang hebat-hebat hanya tafsirannya | -Pramoedya

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Kemunculan Yelena dan Dalang Pemberontak Marley

9 Februari 2021   16:34 Diperbarui: 10 Februari 2021   05:53 2289
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Yelena | kompilasi: pribadi, sumber: 1,2,3

Tidak sampai disitu, Marley juga telah mengirim pejuang Eldia untuk menyelidiki Titan di pulau Paradise. Ketiga pejuang itu bahkan berhasil meluluhlantahkan dinding Maria, yang mana menjadi perjalanan awal cerita anime Attack On Titan. 

Hal ini membuat kebencian antara orang Eldia di Marley dan Eldia di pulau Paradise meningkat pesat.

Hange Zo saat membacakan ulusan di hadapan dewan tertinggi Pulau Paradise | sumber: Attack on Titan ep.9/Tangkapan Layar
Hange Zo saat membacakan ulusan di hadapan dewan tertinggi Pulau Paradise | sumber: Attack on Titan ep.9/Tangkapan Layar
Hal ini juga yang membuat kedatangan Yelena sebagai pasukan Marley, tampak mustahil diterima oleh Prajurit Paradise. Jika saja bukan Hange Zo, pemimpin baru Pasukan Pengintai yang dengan senang hati menerima negosiasi, keberadaan Yelena mungkin saja telah dimusnahkan sejak awal. 

Beruntungnya Hange memiliki permikiran terbuka. Hasratnya terhadap inovasi dan penelitian membuat pikirannya tidak tertimbun dengan kebencian. Ia tidak skeptis menerima informasi, meski itu datang dari pihak musuh. 

Hange bahkan bersikukuh mendukung rencana Yelena, walau telah ditentang habis-habisan oleh dewan petinggi Paradise.

Yelena dan pasukan Anti-Marleyan | sumber: Attack on Titan season 9/Tangkapan Layar
Yelena dan pasukan Anti-Marleyan | sumber: Attack on Titan season 9/Tangkapan Layar
Hal ini menjadikan Yelena sebagai Marleyan pertama yang berhasil negosiasi dengan Paradisan. Wah, let's give applause for her!

Titik balik kemajuan teknologi di Paradise

Kesuksesan Yelena untuk bernegosiasi dengan Prajurit Paradise tidak serta merta berjalan begitu saja. Yelena menawarkan strategi, akomodasi, dan tentu saja pengetahuan, yang akhirnya menjadi titik balik kemajuan teknologi di Paradise.

Seperti yang kita tahu, akibat hidup terkungkung di dalam tembok selama seratus tahun, teknologi di pulau Paradise tidak banyak berkembang. 3D Manuver Gear mungkin merupakan senjata tercanggih yang dimiliki Paradise. Senjata itu memang terbukti mampu melawan titan, namun tidak untuk menggebrak sebuah aliansi.

Pesawat perang Paradise | sumber: Attack on Titan episode 8/Tangkapan Layar
Pesawat perang Paradise | sumber: Attack on Titan episode 8/Tangkapan Layar
Dalam episode delapan yang tayang pada 25 Januari lalu, terlihat bahwa perkakas prajurit Paradise telah mengalami perkembangan pesat. Mereka bahkan telah memiliki pesawat udara, yang mana dulunya hanya berpacu pada kereta kuda.

Pesawat ini sangat membantu upaya pelarian diri prajurit Paradise di distrik penampungan Marley. Designnya pun tidak main-main, setiap prajurit memiliki kaitan yang dapat membawa mereka mengikuti jalannya pesawat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun