Mohon tunggu...
Tutut Setyorinie
Tutut Setyorinie Mohon Tunggu... Akuntan - Lifelong Learner

hidup sangatlah sederhana, yang hebat-hebat hanya tafsirannya | -Pramoedya

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Ada Apa dengan "Menara Saidah"?

30 September 2019   14:14 Diperbarui: 30 September 2019   23:42 4343
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Menara Saidah | sumber: tempo.co

Di mata orang awam seperti saya, melihat kemiringan gedung yang menjulang tinggi memang sangat sulit. Jika dari dekat, saya harus mendongak untuk melihat ujung bangunannya. Jika dari jauh, kelihatannya sama saja. Mungkin ini dikarenakan background saya yang jarang melakukan hitung-hitungan bangunan ya hihi..

Namun ada juga yang mengatakan bahwa miringnya Menara Saidah dikarenakan karakteristik tanahnya yang mirip Menara Pisa di Italia. Wah, kalau tidak ada unsur horor, mungkin Menara Saidah bisa dijadikan objek wisata Menara Miring ala Indonesia ya?

Walau sudah mangkrak selama 10 tahun, Menara Saidah belum juga dirobohkan. Rencana-rencana untuk merobohkan Menara Saidah pun seperti angin lalu. Ya, merobohkan menara setinggi 28 lantai itu tampak bukan hal yang mudah. Puing dari bangunan itu bisa saja menimpa rumah penduduk sekitar atau jalan tol yang berada di dekatnya.

sumber: twitter.com | dokpri
sumber: twitter.com | dokpri
Tentang kemunculannya yang menjadi trending topic pun dipertanyakan oleh warga Twitter: ya, ada apa dengan Menara Saidah? Kok tiba-tiba viral? Apa ada kejadian baru di sana? Setelah melakukan penelusuran, hingga kini saya pun belum bisa menemukan penyebab trendingnya Menara Saidah di Twitter. 

Akun @abirekso menyatakan bahwa trendingnya Menara Saidah adalah kriptografi. "Menara Saidah jadi trending, itu kriptografi. Dari Cawang ada yang bergerak menuju Senayan. Saling waspada."

sumber: twitter @abirekso
sumber: twitter @abirekso
Kriptografi seperti sebuah bahasa sandi. Ini seperti bukunya Agatha Christie yang penuh dengan misteri. Namun tentang apa yang bergerak, akun tersebut pun tidak menjelaskan lebih lanjut.

Ada juga akun@dhanischtzy yang membagikan pengalaman horornya ketika di Menara Saidah. Konon Menara Saidah memang sering digunakan sebagai tempat uji nyali. Nah, bagi kamu yang memiliki nyali untuk "berburu" mungkin sangat cocok untuk datang ke Menara Saidah ini. Kalau saya, mungkin lebih memilih rebahan sambil skinkeran dibanding disuruh pergi ke Menara Saidah hehe #KaumNyaliCiut.

sumber: twitter @dhanischtzy
sumber: twitter @dhanischtzy
Bagaimana pun kemunculan Menara Saidah di kolom Twitter memang banyak menarik perhatian. Bagaimana tidak, gedung yang begitu megah dan pusat perkantoran, kini menjadi puing yang menua seorang diri. Pemandangan dan arsitektur yang memesona, kini menjadi tumpukan tak bernilai.

Menara Saidah seolah menyampaikan, tidak ada hal yang abadi di dunia ini. Bahkan kemegahan sekalipun, dapat menjadi barang rongkosan dalam waktu yang amat singkat.

--

Sumber: 1, 2, 3

Tutut Setyorinie, 30 September 2019

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun