Mohon tunggu...
Muhammad Taufan
Muhammad Taufan Mohon Tunggu... Penulis - -

-

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Kebangkitan Film Super Hero Indonesia

7 Juni 2022   22:03 Diperbarui: 7 Juni 2022   22:21 574
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tiket Film (Sumber: https://pixabay.com/id/photos/tiket-kupon-penerimaan-karnaval-2974645/)

Film yang mengangkat tema super hero merupakan film untuk anak-anak. Itulah sebuah anggapan yang sudah sejak lama tertanam di dalam pikiran masyarakat. Tetapi pada kenyataan kini film super hero tidak hanya digemari oleh kalangan anak-anak sepertinya mulai luntur. Kini banyak sekali anak-anak muda sampai orang dewasa yang menggemari film bertema super hero.

Penggemar film bertema super hero kini ditopang oleh perusahaan-perusahaan produksi film super hero. Perusahaan yang memproduksi film bertema super hero terkenal di dunia dikenal dengan nama Marvel dan DC. Kedua perusahaan tersebut bisa dikatakan terus saja melakukan persaingan dalam memproduksi film-film yang bertema super hero. 

Dari sisi Marvel ada banyak sekali super hero yang dikenal oleh masyarakat luas seperti Iron Man, Captain America, dan masih banyak lagi. Sedangkan super hero terkenal dari sisi DC seperti Superman, Batman, dan masih banyak lagi.

Film Marvel (Sumber: liputan6.com)
Film Marvel (Sumber: liputan6.com)

Dari tahun ke tahun setiap ketika dua perusahaan tersebut mengeluarkan film akan diserbu oleh para penggemar atau penontonnya. Sisi Marvel dengan film Avengers: Endgame secara global telah menghasilkan kurang lebih 859 juta dollar AS atau sekitar Rp 11,9 triliun. 

Angka pendapatan yang dihasilkan dari film Avengers: Endgame akan terus meningkat seiring banyaknya penoton yang melakukan pembelian secara online pada media streaming film yang ada. Sedangkan untuk sisi DC dengan mengeluarkan film The Dark Knight Rises tahun 2012. Film tersebut menghasilkan pendapatan kotor berada di angka Rp 14 triliun serta modal biaya produksi sekitar 3 triliun.

Film DC (Sumber: detik.com)
Film DC (Sumber: detik.com)

Melihat dua contoh film yang telah dipaparkan dapat dikatakan bahwa dua perusahaan tersebut seperti mendominasi film super hero di seluruh dunia. 

Sehingga dapat dikatakan bahwa ketika para perusahaan lainnya mau memproduksi film yang bertema super hero rasanya sangat sulit untuk mendapatkan perhatian masyarakat. 

Walaupun memiliki peluang yang kecil untuk dapat diterima oleh masyarakat tetapi ada saja perusahaan produksi film dengan tema super hero yang memproduksi film tersebut. 

Salah satu contoh perusahaan yang mencoba membuat film super hero berasal dari Indonesia dengan nama Jagat Sinema Bumilangit. Dimana perusahaan Jagat Sinema Bumilangit mengeluarkan film bertema super hero pertama dengan sebuah film bernama Gundala di tahun 2019.

Film Gundala tersebut bisa dikatakan sebagai film pembuka jagat. Secara garis besar film Gundala mengisahkan tentang Sancaka (Abimana) yang sudah hidup dijalanan semenjak orang tuanya tidak ada. 

Saat menjalani kehidupannya tersebut Sancaka sudah memiliki kekuatan sejak disambar petir. Walaupun memiliki kekuatan tetapi kehidupan yang keras membuat Sancaka belajar untuk bertahan hidup dengan cara tidak peduli terhadap orang lain. 

Tetapi ketika menjalani kehidupan dengan kondisi tersebut Sancaka mendapatkan dua pilihan. 

Pertama ia dapat memilih hidup di zona nyamannya saat ini atau kedua adalah menjadi Gundala serta membela orang-orang yang ditindas. Untuk lebih jelasnya mari kita sama-sama melihat secara sendiri trailer dibawah serta menonton filmnya.


Film Gundala yang diproduksi juga ternyata memiliki banyak sekali hal-hal positif didalamnya salah satunya dari sisi jumlah penonton dalam beberapa hari tayang. Dalam 7 hari tayang di bioskop saja film Gundala yang diputar sudah sudah menarik para penonton sebanyak 1 juta. 

Tentunya hal tersebut patut dibanggakan karena dengan film gendre super hero bisa menarik penonton sangat banyak. 

Apalagi jika melihat dominasi film super hero masih dipegang oleh Marvel serta DC di Indonesia dengan sudah mencapai penonton 1 juta dalam 7 hari tayang membuat sebuah cahaya harapan akan berkembangnya film bertema super hero yang diproduksi dalam negeri.

Berbicara hal positif dari film Gundala tidak hanya dapat dilihat dari jumlah penonton di awal penayangannya saja tetapi ada hal lain. Dimana maksud dari hal lain dapat dilihat akan prestasi yang diraih oleh film Gundala. 

Film Gundala dari Indonesia pertama kali berhasil menembus Toronton International Film Festival 2019 di Toronto di Kanada. Berdasarkan informasi yang didapatkan film Gundala tersebut akan diputar dalam program "Midnight Madness" yang merupakan bagian dari festival tersebut. 

Film Gundala juga telah bersaing dengan film-film lainnya seperti Joker karya Todd Phillips, Radioactive karya Marjane Satrapi, dan lain-lain. Bahkan bisa dikatakan bahwa film Gundala merusapakan film satu-satunya dari Asia Tenggara yang diputar dalam program Midnight Madness.

Tentunya akan sangat percuma jalan yang telah dibuka sangat lebar oleh film Gundala tidak ditindak lanjutkan lagi. Maka dari itu pihak perusahaan pembuat film super hero harusnya sudah mempersiapakan kejutan lainnya akan film super hero lainnya. 

Dari sekian banyaknya film yang mau diproduksi didepan mata nanti ada sebuah film super hero dari Indonesia yang akan tayang. 

Dimana film super hero yang sedang dibahas tersebut bernama Gatotkaca. Sebelum membahas seluk beluk akan film Gatotkaca alangkah baiknya jika para pembaca menonton trailernya terlebih dahulu.


Film Gatotkaca memaparkan mengenai sosok pahlawan dari zaman pewayangan yang pernah dihidup ratusan tahun yang lalu. Film Satria Dewa: Gatotkaca merupakan perpanjangan dari cerita Mahabrata versi Badad Tanah Jawi. Dimana dalam perpanjangan cerita Babad Tanah Jawi merupakan kumpulan naskah dengan bahsa Jawa berisi sejarah raja-raja yang pernah bertahta di pulau Jawa. 

Secara garis besar film Gatotkaca menceritakan mengenai sosoh pahlawan dari zaman pewayangan yang pernah hidup ratusan tahun yang lalu di zaman saat ini. Serta film Satria Dewa: Gatotkaca menceritakan tokoh sentral yang bernama Yudha yang diperankan Rizky Nazar. 

Agar lebih memahami mengenai alur cerita film Gatotkaca, ayo sama-sama kita nonton film tersebut ketika sudah tayang dalam bioskop kesayangan para pembaca.

Sebenarnya dalam film Gatotkaca ada sebuah harapan besar yang dibawa oleh film tersebut. Ada banyak sekali harapan yang dibawa oleh film Gatotkaca dari mulai sisi ekonomi, sisi industri film super hero, sampai sisi mengharumkan bangsa Indonesia. 

Sisi ekonomi adalah terjadi kenaikan serta kembali berputar roda ekonomi dalam hulu sampai hilir dalam dunia industri kreatif pada film dalam bioskop. Seperti yang kita tahu bahwa film dalam bioskop saat pandemik mengalami kemunduran yang sangat luar biasa bahkan sampai berhenti beroperasi di Indonesia. 

Maka dengan adanya film Gatotkaca harapannya dapat menarik banyak jumlah penonton dalam penayangan seperti film Gundala sehingga roda aktifitas dalam bioskop dapat kembali normal.

Dari sisi indistri super hero dengan adanya film Gatotkaca membuka lebar yang sangat besar akan munculnya berbagai macam film lainnya. Apalagi dengan kesuksesan yang sudah diraih film Gundala serta munculnya film Gatotkaca yang dapat ditorehkan membuat industri film super hero yang didominasi oleh perusahaan luar negeri berubah menjadi perusahaan dalam negeri. 

Tidak hanya mampu menarik perhatian dalam negeri harapannya film Gatotkaca juga mampu mencapai negara lain serta masuk kedalam berbagai macam festival film yang diselenggaran secara internasional.

Poster Film Gatotkaca (Sumber: detik.com)
Poster Film Gatotkaca (Sumber: detik.com)

Setelah dua hal tersebut dapat dicapai harapan akhirnya adalah dapat mengharumkan bangsa Indonesia baik itu secara nasional maupun internasional. Tentunya untuk dapat benar-benar merealisasikan harapan-harapan yang telah dipaparkan dari adanya film Gatotkaca tidaklah mudah. 

Disini ada satu pihak yang memegang kunci suksesnya harapan tersebut dapat direalisasikan atau tidak. Dimana satu pihak yang memegang kunci sukses tersebut bernama masyarakat.

Ya, masyarakat merupakan pihak yang memegang kunci sukses atau tidaknya harapan yang telah dipaparkan. Cara untuk merealisasikan harapan yang telah dipaparkan oleh masyarakat sangat sederhana tetapi dampak yang diberikan sangat besar. 

Dimana kegiatan yang dilakukan oleh masyarakat hanya cukup menonton film super hero seperti film Gatotkaca. Dengan banyaknya masyarakat yang menonton maka secara tidak langsung akan membuat realisasikan harapan-harapan yang telah dipaparkan ke dalam kehidupan nyata.

Jika sudah terjadi demikian maka roda aktifitas dalam menonton film bioskop dapat berajalan secara optimal serta ekonomi dan film super hero dalam negeri dapat menguasai.

Jadi ayo para pembaca jangan pernah ragu untuk menonton film super hero dalam negeri. Selain mendapatkan hiburan dari film yang ditonton tetapi juga mendapatkan hal lainnya yang telah dipaparkan diatas. Semoga dengan adanya tulisan ini dapat bermanfaat bagi anda para pembaca, terima kasih.

Sumber tulisan, gambar, dan video:

  1. https://entertainment.kompas.com/read/2019/04/29/090341010/rekor-rekor-yang-dicetak-avengers-endgame
  2. https://entertainment.kompas.com/read/2017/06/03/000431710/5.film.superhero.dc.terlaris?page=all
  3. http://desain-grafis-s1.stekom.ac.id/informasi/baca/Perusahaan-yang-membangkitkan-para-Superhero-Indonesia-yang-mati-suri/1fec9b8dd175d565a1e9d143698e908f58a7fb1e#:~:text=Jagat%20Sinema%20Bumilangit%20diluncurkan%20pada,2019)%20sebagai%20film%20pembuka%20jagat
  4. https://www.kompas.com/hype/read/2022/05/02/200510166/sinopsis-gundala-superhero-penyelamat-dari-langit
  5. https://entertainment.kompas.com/read/2019/08/09/114056910/diputar-di-festival-film-toronto-gundala-bersaing-dengan-joker?page=all
  6. https://www.youtube.com/watch?v=R7SjBDyaWJk
  7. https://www.youtube.com/watch?v=8rauD1vxMCw
  8. https://en.wikipedia.org/wiki/Avengers:_Endgame
  9. https://id.wikipedia.org/wiki/The_Dark_Knight_Rises
  10. https://id.wikipedia.org/wiki/Satria_Dewa:_Gatotkaca
  11. https://pixabay.com/id/photos/tiket-kupon-penerimaan-karnaval-2974645/

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun