Mohon tunggu...
Tito Adam
Tito Adam Mohon Tunggu... Jurnalis - Social Media Specialist | Penulis | Fotografer | Editor Video | Copy Writer | Content Writer | Former Journalist

Senang untuk belajar dan belajar untuk senang | Instagram @titoadamp | Email titoadamp@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Saat Berlibur dengan Si Kecil Jangan Cuma Sekadar Bermain tapi Juga Ajak Belajar Bersama

15 Oktober 2021   08:05 Diperbarui: 15 Oktober 2021   08:14 339
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mengunjungi salah satu wahana di Dino Park. Sumber : Kompas

Berjalan lebih jauh, kamu akan memasuki area Dinotopia yang berisi berbagai macam permainan untuk kamu nikmati bersama si kecil. Seperti Dino Lazermaze, Bumper Car dan Active Fun House.

Untuk atraksi Active Fun House, tidak hanya sekadar bermain bersama si kecil, tapi atraksi ini juga mengajari anak untuk mengasah keberaniannya. Atraksi ini semacam outbond versi menyenangkan untuk si kecil.

Dengan bermain di atraksi ini, si kecil akan mengasah ketika memutuskan dimana kakinya melangkah selanjutnya, begitu juga dengan keputusan yang akan dibuat.

Bagi anak dibawah umur 5 tahun, orang tua harus menemani si kecil. Karena ada beberapa step yang naik atau turun curam dan harus berhati-hati. Ending atraksi ini adalah perosotan tinggi yang memacu adrenalin.

Selama berkunjung di Taman Safari 3 ini, si kecil tidak terlihat capek bahkan sangat senang. Malah saya sebagai orang tua sangat lelah menyusuri Dino Park ini.

Hal ini wajar mengingat ketika kita senang, kita tidak akan merasa lelah dan akan selalu ingat segala permainan yang kita lakukan. Termasuk si kecil, tidak akan merasa capek ketika senang bermain sambil belajar.


Sebenarnya di sana, ada persewaan E-bike Station yang bisa digunakan. Tapi saya memutuskan untuk berhemat agar bisa digunakan mencoba berbagai wahana yang ada di sana.

Menurut si kecil, berwisata sambil belajar baginya adalah bermain. Tentu, usai berwisata kita harus merefresh kembali orak si kecil agak tidak cepat lupa.

Selain Dino Park, ada banyak atraksi lain, namun karena masih pandemi membuat beberapa atraksi ditutup seperti atraksi Fun Tech Plaza dan The Legend Star.

Meski begitu, hal ini tidak mengurangi kesenangan keluarga saat berlibur. Karena Jatim Park 3 terlalu luas untuk bisa dinikmati dalam sehari. Bahkan, si kecil ketika pulang sempat mengatakan jika dia senang berlibur ke sana.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun