Mohon tunggu...
Tazkiya Nafisa
Tazkiya Nafisa Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Tetap semangat dan Jangan mudah menyerah

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Intip Museum Seni yang Tersembunyi di Lebak Bulus

21 Desember 2022   12:44 Diperbarui: 9 April 2023   12:14 2518
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jakarta merupakan tempat yang memiliki banyak Museum Art dengan karya seni yang indah dan menakjubkan, tidak heran jika banyak masyarakat suka berkunjung ke Museum Art Gallery.

Banyak sekali pilihan Museum seni yang tersembunyi di Jakarta yang menyajikan objek karya seni mulai dari lukisan, ornamen, dan beragam jenis karya lainnya. Seperti salah satunya Museum Semesta's Gallery.

Museum Semesta's Gallery adalah  karya Ardiandra Achmadi Semesta atau yang biasa dipanggil Andra Semesta. Berlokasi Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Pelukis kelahiran Jakarta tahun 1991 ini menempuh pendidikan di Art Foundation Course, Bellerbys College, Brighton, Inggris, serta mengambil Bachelor of Arts Hons Fine Art di Universitas Wimbledon College of the Arts, London, Inggris.

Gambar diambil oleh Tazkiya Nafisa
Gambar diambil oleh Tazkiya Nafisa

Andra Semesta  menjelaskan bahwa selama ia melukis bisa menunggu mood nya, dan ia menghasilkan karya seni nya sambil mendengarkan musik.

Musik Mandalas adalah proyeknya dalam menghasilkan karya-karya lukis sebagai bentuk kolaborasi pikiran dengan berbagai macam album musik, kompilasi musik, atau live show musik dengan menggunakan metode subconcious (bawah sadar).

"Ada beberapa karya yang sulit dalam arti kata kaya harus nungguin mood, ada beberapa karya yang saya membuat labirin, ada beberapa yang belum selesai dari sekarang karena ngikutin mood. Melukisnya kadang saya sambil mendengarkan musik mandalas. Kesulitannya ada rasa belum waktunya untuk melanjutkan sekarang, tapi kebanyakan karya yang lingkaran sambil mendengarkan musik saja langsung jadi" ujar Andra Semesta pada, Sabtu (10/12).

Gambar diambil oleh Tazkiya Nafisa
Gambar diambil oleh Tazkiya Nafisa

Andra mendalami dan mengembangkan proyek personal Musik Mandalas, dan Andra kebanyakan melukis di atas kanvas bundar yang terinspirasi konsep lingkaran mandala yang baginya memiliki makna Spiritual dan Psychological.

"Suka dengan bentuk lingkaran dan ada artinya juga kalo dijelaskan dua-duanya. Suka dengan lingkaran dalam sejarah teknikal dan dalam bentuk itu saya suka lingkaran yang sisinya tak hingga tetapi, dalam melukis di lingkaran itu ada suatu fokus juga dan dalam waktu bersamaan, dan terpusat didalam melukis ada kecocokan. Kalau konsepnya dulu mulai banyak melukis di lingkaran pas tertarik dengan konsep mandala simbol alam semesta, dan perputaran hidup, disitu juga saya suka desain mandala tradisional gambar-gambar ilustrasinya saya suka, dan komposisi simetrinya saya suka, dan juga selain itu saya suka secara psychological" lanjut Andra Semesta.

Selain ada pameran seni rupa, di Semesta's Gallery bisa dijadikan performance seni musik, bisa untuk seni lainnya, dan ada tempat untuk bersantai sambil menikmati pemandangan yang sejuk dikelilingi pohon jati.

"Di Semesta's Gallery ini selain acara seni rupa, bisa ada acara seni musik juga kalo mau, dan segi performance apapun bisa di bicarakan dengan kita, dan selain seni rupa juga bisa untuk seni segala macam saling bergabung dan menginspsirasi satu sama lain" lanjut Andra Semesta.

Museum date menjadikan daya tarik trend dikalangan anak muda yang berkunjung untuk kencan bersama pasangannya karena, banyak pot foto yang bagus untuk dikenang dan di upload di social media. Tidak hanya dengan pasangan, datang bersama dengan sahabat, dan keluarga.

"Saya tau dari social media yaitu Tiktok, dari vidio Tiktok yang menarik karena tempat nya hidden gem gitu belum banyak orang yang tau" Ujar Dhania pengunjung dari Semesta Gallery pada, Sabtu (10/12).

Semesta Gallery merupakan bagian dari Semesta's Home yang menerima berbagai acara khusus dan pribadi yang bisa dilakukan di Taman (outdoor) membuat acara Reuni atau keluarga, nikahan, dan piknik bersama keluarga dengan suasana yang tenang dan lahan parkir yang sangat luas menjadikan pilihan favorite yang utama.

"Di satu wilayah Semesta's Gallery ini punya keluarga besar jadi kalau gedung Semesta's Gallery memang yang kelola saya dan ibu saya, dan disebelah kita ada bandar kopi dan Taman Sari Wedding yang kelola sepupu saya jadi, satu keluarga besar kita punya lahan-lahan dan kita saling kerja sama untuk membuat ini" ujar Andra Semesta

Jam operasional Semesta's Gallery

Untuk tiket masuk Semesta's Gallery gratis, para pengunjung bisa memperhatikan jam kedatangan jika ingin mengunjungi Semesta Gallery pada hari Selasa sampai Minggu, di buka pada pukul 10.00-17.00 WIB, dan setiap hari Senin Semesta's Gallery libur.

Rute Transportasi

Semesta's Gallery terletak di Jalan Taman Sari, Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan. Bagi pengunjung yang menggunakan transportasi umum Kereta Rel Listrik (KRL), turun di Stasiun Sudirman, lanjut naik Mas Rapid Transit (MRT) dengan tujuan Lebak Bulus. Jika menggunakan MRT berhenti di Lebak Bulus lalu, naik Angkot JakLingko JAK03 turun di Karang Tengah, Lebak Bulus. Menggunakan Trans Jakarta (TJ) berhenti di halte Lebak Bulus, lanjut naik Angkot JakLingko JAK03. Sedangkan naik kendaraan pribadi, dan Gojek atau Grab alamatnya Semesta's Gallery.

Jadi, bagaimana tertarik kah untuk datang kesini? Yuk siapkan partner untuk datang ke Semesta's Gallery.

Penulis: Tazkiya Nafisa, Mahasiswa Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta, Program Study Jurnalistik, Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun