Mohon tunggu...
Syefira Maharani
Syefira Maharani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa UIN Sunan Kalijaga Jogjakarta

Syefira Maharani T. 22107030070 UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA #JURKOMUINJOGJA23

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Anti Bosan! Inilah Kegiatan Seru yang Dapat Kamu Lakukan di Dalam Kapal Spectrum of The Seas (Part 1)

18 Mei 2023   02:48 Diperbarui: 18 Mei 2023   02:53 475
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kapal Spectrum Of The Seas dilihat Dari atas. Sumber: Dokumen Pribadi

Kapal pada umumnya adalah transportasi laut yang digunakan untuk berlayar dari pulau ke pulau atau dari suatu negara ke negara lainnya.

Mendengar kata berlayar yang dipikiran kalian pasti adalah kebosanan yang ada selama berada diatas kapal. Tapi tidak dengan kapal yang satu ini, Kapal Spectrum of the Seas yang akan membawamu berlayar dari Singapura menuju Penang Malaysia tidak akan membua mu bosan berada diatas kapal. 

Berikut kegiatan yang dapat kamu lakukan diatas kapal Spectrum of the Seas:

Ripcord by iFly. Sumber: Dokumen Pribadi
Ripcord by iFly. Sumber: Dokumen Pribadi
1. Ripcord by iFly

Pernahkah kamu merasakan melawan grafitasi?  Ripcord by iFly menawarkan pengalaman yang tak akan terlupakan. Sensasi Terbang melayang di dalam tabung udara dalam batas aman dengan simulator inovatif yang keren ini. 

Simulator tabung udara akan mengajakmu naik dan perlahan terbang melayang seakan gaya grafitasi berhenti sesaat dan kamu akan merasa terbang bebas seperti burung di udara. 


Meskipun terlihat meneganggakan, wahana Ripcord by Ifly tetap menomor satukan keamanan dan memiliki prosedur operasional yang harus dipatuhi. Bahkan didalam tabung simulator akan ada instruktur yang akan memandu dan mengajarimu sampai kamu bisa terbang. 

Rasakan kegembiraan Skydiving terbang bebas di dalam tabung udara milik Ripcord by iFly. Ripcord by iFly bisa kamu temukan di deck 16 pada Kapal Spectrum of the Seas. 

Untuk dapat merasakan kamu perlu melakukan resevarsi di aplikasi Royal Caribbean terlebih dahulu dengan mengisi form registrasi term and condition.

Hush! Silent Disco. Sumber: Dokumen Pribadi
Hush! Silent Disco. Sumber: Dokumen Pribadi
2. Hush Silent Disco

Disko dalam keheningan? Ya benar sekali kamu akan merakan kemeriahan music disko yang ada tapi dalam kondisi sebenarnya diruangan tersebut tidak ada suara music yang terdengar. 

Semua peserta akan dibagikan headphone yang semuanya terkoneksi dengan DJ yang siap akan mengajakmu memeriahkan malammu. Saat headphone digunakan, yang dirasakan setiap pemakainya adalah sama seperti memasuki pesta disko yang begitu meriah. Sampai sampai mereka hanyut dalam alunan music, mereka menyanyi dan menari dengan versi terbaik mereka. 

Mereka menyanyi, menari, melompat bersorak kegirangan meluapkan ekspresi mereka masing masing. Apabila headphone dilepas, yang dapat kamu dengarkan hanyalah seruan seruan orang yang sedang menyayi dan juga bergembira. 

Untuk dapat merasakan Silent Disco kamu bisa melihat jadwal yang ada di aplikasi Royal Caribbean dan dapat langsung mengunjungi sesuai jadwal dan lokasi yang tertera pada aplikasi. Biasanya silent disco dilaksanakan di caf two70 tapi hal itu dapat berubah, jadi jangan lupa cek di aplikasi ya!

Bumper Cars. Sumber: Dokumen Pribadi
Bumper Cars. Sumber: Dokumen Pribadi
3. Bumper Cars

Bumper cars atau sering kita sebut sebagai bom bom car adalah wahana yang berupa mobil yang dioperasionalkan oleh listrik yang siap kamu kendarai dan siap untuk menabrak kesana kemari untuk merasakan keseruan dari bumper cars itu sendiri.  

Wahana ini cocok dimainkan untuk segala usia. Mulai dari usia 5 tahun dapat menaiki wahana ini, dengan catatan dibawah umur 12 tahun harus ada pendamping dalam menaiki bumper cars. 

Wahana yang satu ini bisa digunakan setiap saat pada jam operasional tanpa harus kita reservasi. Kita cukup langsung datang saja dan kamu siap memainkannya. 

Wahana ini berada di area permainan Seaplex di deck 15 yang ada di dalam Spectrum of the Seas. Jangan lupa mencoba keseruan wahana ini ya, dan rasakan tabrakan dari kanan kiri yang siap mengincarmu.

Showtime
Showtime "The Silk Road". Sumber: Dokumen Pribadi
Showtime
Showtime "The Effectors". Sumber: Dokumen Prribadi
Showtime
Showtime "Showgirl: Past, Present, Future". Sumber: Dokumen Pribadi
4. Nikmati Pertunjukan Special

Para Crew Spectrum of the Seas telah menyiapkan beberapa show yang siap mengisi waktu anda dengan pertujukkan kelas internasional yang akan memikat setiap mata yang menontonnya. 

Show yang ditampilkan juga memiliki cerita dan tema yang berbeda. Ada "Showgirl: Past, Present, Future" yang menceritakan bahwa perempuan tidak akan hanya stuck disatu kondisi, tapi mereka akanberadaptasi dan berubah setiap saat sesuai kondisi yang dibutuhkan. 

Ada "The Silk Road" sebuah pertunjukan yang menghadirkan budaya, gaya, selera, desain, dan visual yang sangat kaya dan beragam yang identic dengan rute perdagangan di Jalur Sutra Kuno yang terkenal. 

Selain itu ada "The Effectors" saksikan pertunjukan heroic dari Pixel, Reverb, Lume, dan Captain viz dengan kekuatan mereka yang sungguh luar biasa siap membasmi musuh musuh mereka. 

Semua pertunjukkan disuguhkan dengan harmonisasi antara musik, pencahayaan lampu sorot, tarian, dan jalan cerita yang baik sehingga penonton akan terkagum kagum pada saat menontonnya. 

Untuk bisa menikmat semua pertunjukkan yang ada kamu bisa melihat jadwal di aplikasi Royal Caribbean dan reservasi disetiap jadwal pertunjukkan yang ada. Pertunjukkan biasanya dilaksanakan di Royal Theater dan juga di caf two70.

Solarium. Sumber: Dokumen Pribadi
Solarium. Sumber: Dokumen Pribadi
5. Solarium

Tempat peristirahatan yang dapat memanjakan tubuh yang lelah setelah beraktivitas seharian. Didalam solarium terdapat kolam jacuzi yang dapat digunakan untuk merileks kan tubuh yang kelelahan. Didalamya juga memiliki kaca kaca yang besar sehingga kita dapat melihat secara langsung view laut lepas tapi secara indoor. 

Solarium juga salah satu spot foto terkeren yang harus kamu coba, dengan pencahayaan dan tata ruangnya membuat foto kamu lebih bernilai estetik. Tempat ini buka setiap saat dan kamu yang berumur 16 tahun keatas dapat langsung ke deck 14 dan langsung mencobanya. 

Tempat ini cocok didatangi pada saat matahari terbit dan juga matahri terbenam, karena pemandangan yang disuguhkan sungguhlah sangat indah. Buat kamu yang ingin merilekskan tubuhmu jangan lupa datang ke solarium ya!

Inilah 5 kegiatan yang dapat mengisi waktu luang kamu diatas kapal Spectrum of the Seas,masih banyak kegiatan lain yang masih belum tertulis disini, untuk mengetahui kegiatan kegiatan yang lain kamu bisa pantengin pada artikel selanjutnya ya, sampai jumpa lagi!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun