Mohon tunggu...
Sutiono Gunadi
Sutiono Gunadi Mohon Tunggu... Purna tugas - Blogger

Born in Semarang, travel-food-hotel writer. Movies, ICT, Environment and HIV/AIDS observer. Email : sutiono2000@yahoo.com, Trip Advisor Level 6 Contributor.

Selanjutnya

Tutup

Mudik Cerdik Pilihan

7 Aplikasi Ponsel bagi Anda yang Mudik Lebaran

3 Juni 2019   07:50 Diperbarui: 3 Juni 2019   07:52 41
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Aplikasi ponsel (sumber: www.rebanas.com)

Banyak sekali aplikasi ponsel yang ditawarkan, coba saja Anda buka GooglePlay / PlayStore bagi pengguna ponsel berbasis Android atau App Store bagi pengguna ponsel berbasis iOS.

Namun Anda harus selektif agar Anda tidak kebingungan memakainya, gara-gara layar ponsel Anda dipenuhi puluhan aplikasi yang tidak semuanya bermanfaat. Guna keperluan mudik lebaran, sebaiknya ada 7 aplikasi penting yang akan disajikan berdasarkan fungsinya.

1. Peta (Map)

Meski Anda menggunakan moda transportasi udara atau darat dengan kereta api atau bis, saat tiba di kota tujuan Anda tetap memerlukan peta. Apalagi bagi Anda yang menggunakan moda transportasi darat dengan mobil pribadi. Saat tiba di sebuah kota untuk mencari rumah makan guna berbuka puasa, Anda pasti memerlukan peta.

Kini peta tidak berupa buku atau poster, tetapi sudah berupa peta elektronik yang bahkan dapat langsung memandu pengendara untuk lurus, belok kiri atau belok kanan.


Melalui peta elektronik, Anda juga dapat melihat kondisi kepadatan lalu lintas, Anda dapat menghindari jalanan yang ditandai warna merah (artinya macet parah) dan memilih jalan alternatif yang lebih lancar. Anda juga dapat memperkirakan waktu tempuh, estimasi tiba di kota tujuan  Aplikasi peta elektronik yang banyak dipakai sekarang adalah Google Maps dan Waze.

2. Transportasi

Aplikasi transportasi diperlukan bila Anda memerlukan transportasi umum di kota tujuan. Saat Anda ingin pergi ke masjid untuk sholat Ied, ingin bersilaturahmi dengan kakek nenek atau sahabat lama. Bila Anda kurang mengenal jadwal trayek bis kota atau angkutan kota, Anda dapat memanfaatkan taksi online atau ojek online.

Saat ini ada dua aplikasi transportasi yang menguasai Indonesia, yakni  Gojek dengan GoCar dan GoRide bahkan GoBlueBird, serta Grab dengan GrabCar dan GrabBike.

Sedangkan bila Anda ingin pulang ke kota asal dan perlu membeli tiket baik pesawat udara maupun kereta api, Anda dapat memanfaatkan aplikasi Traveloka, sebagai aplikasi ticket gateway, atau memesan melalui situs maskapai penerbangan atau KAI.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Mudik Cerdik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun