Mohon tunggu...
Summit Coffee
Summit Coffee Mohon Tunggu... Wiraswasta - Summit Coffee adalah produk kopi rumahan dengan model bisnis digital

Kami menceritakan hal-hal menarik tentang kopi

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Pengetahuan tentang Kopi bagi Para Pemula

6 April 2022   03:30 Diperbarui: 6 April 2022   03:37 744
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hazelnut Coffee (dokpri)

Akhir akhir ini dunia perkopian melonjak sangat tinggi. Yang awalnya hanya sekedar menikmati kopi instan dan kopi tubruk rumahan. Kini para pecinta kopi telah beranjak menikmati kopi di kedai atau coffeshop yang digiling menggunakan mesin espresso. Dan para pemulapun kini kabarnnya sudah menikimati dengan level yang lebih tinggi. Yang dulunya hanya mampu meminum kopi tubruk biasa  dan dicampur dengan banyak gula agar rasa pahitnya tersamarkan, kini telah bergeser menikmati cappuccino tanpa gula. Berikut merupakan fakta fakta tentang dunia perkopian.

Arabika vs Robusta

Arabika dan robusta jelas dua jenis kopi yang berbeda. Arabika adalah jenis kopi yang paling banyak di konsumsi di dunia karena memiliki kadar yang cukup rendah, lebih rendah dari robusta. Meski robusta rasanya lebih pahit, tetapi robusta lebih banyak dijual dipasaran karena harganya yang ekonomis.

Kopi Tak Selalu Pahit dan Hitam

Yang ada di pikiran kebanyakan orang tentang kopi adalah pahit dan hitam, namun pada kenyataannya tidak seperti itu. Tingkat kehitaman dan kepahitan dari dari kopi yaitu dari lamasnya biji kopi disangrai (roasting). Semakin lama biji kopi disangrai maka biji kopi akan semakin hitam dan pahit. Penyangraian ada tiga tingkatan yaitu light, medium, dan dark. Biji kopi sebaiknya tidak disangrai terlalu dark, karena dapat menghilangkan karakteristik dari biji kopi tersebut.

Kopi Memiliki Berbagai Rasa 

Kopi mampu meninggalkan rasa setelah diminum, hal tersebut biasa dikenal dengan sebutan after taste. Tidak semua kopi memiliki karakteristik yang sama saat diminum. Ada kopi yang after taste nya nutty, cocoa, atau caramel. Bahkan ada juga yang after taste nya rasa buah buahan seperti jeruk dan stowberi. Hal bersebut terjadi tergantung dari tempat tanapan kopi ditanam. Tanaman kopi adalah tanaman yang unik karena ternya bisa menyerap rasa dari tanaman yang ada di dekatnya.

Pahitnya dari Kopi

Buah kopi pada dasanya berasa manis. Rasa pahit dari kopi yang biasa kita minum merupakan berasal dari penyangraian biji kopi meskipun ada juga beberapa yang pahitnya berasal dari karakteristik biji kopinya. Selain proses penyangraian, suhu dna tingkat kehalusan juga menjadi alasan mengapa kopi terasa pahit. Semakin tinggi suhu air untuk menyeduh kopi makan akan semakin pahit rasa kopi tersebut. Dan semkain halus tekstur bubuk kopi, makan rasa kopi juga akan semakin pahit.

https://management-feb.umy.ac.id

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun