Mohon tunggu...
Sulasmi Kisman
Sulasmi Kisman Mohon Tunggu... Administrasi - Warga Ternate, Maluku Utara

http://sulasmikisman.blogspot.co.id/ email: sulasmi.kisman@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Kompas dan Kompasiana, Sebuah Cerita yang Tak Kunjung Usai

9 November 2019   22:43 Diperbarui: 10 November 2019   00:09 175
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Koran Kompas & Bursa Koran Card

Kompasianer adalah penulis di Kompasiana, blog jurnalis kompas yang bertransformasi menjadi media warga (citizen media).

Bagi saya adalah mimpi untuk dapat menerbitkan tulisan di Koran Kompas.

Menjadi kompasianer adalah pilihan bagi saya yang biasa-biasa ini. Menulis sesuai mood dan semangat datang hanya ketika ada reward. Sangat disayangkan!

Ketika berkesempatan melanjutkan studi di Kota Hujan saya memutuskan untuk berlangganan kompas. Bermula dari tawaran sales marketing bursa koran yang mangkal di depan perpustakaan kampus. 

Tertarik karena terbilang murah dibandingkan di Ternate. Saya hanya perlu membayar Rp 60 ribu untuk dapat menikmati Kompas per bulan. Meskipun terkadang menunggak karena harus menunggu kiriman dari kampung halaman.

Setiap hari koran diantar di kosan bahkan hingga di depan kamar. Begitu mudahnya mendapatkan informasi. Tapi tidak saya manfaatkan sebaik-baiknya. 

Bermula berniat: membaca kompas dan menulis di kompasiana. One day one article, namun susah sekali karena terbentur dengan rutinitas perkuliahan hingga penelitian. Sangat menyedihkan!

Namun terkadang saya tersenyum dan bahagia tak kepalang ketika mendapatkan berita tentang kampung halaman yang dimuat langsung harian Kompas. Pernah, suatu ketika tepat di hari minggu. 

Saya membuka halaman tentang perjalanan terpampang wisata sejarah, foto benteng, pohon cengkeh tertua dan lautan yang memesona di Ternate ditampilkan. 

Saya sontak kegirangan dan segera menunjukkan kepada rekan-rekan di kosan tentang kejayaan Ternate di masa silam dan keindahannya yang tak lekang zaman.

(dokpri) Rubrik Perjalanan Kompas, Ternate
(dokpri) Rubrik Perjalanan Kompas, Ternate
Beralih pada Kompasiana. Hingga 2019 selama menjadi kompasianer saya hanya bisa meraih 509 poin dan berada pada level Junior. Jumlah tulisan yang dihasilkan baru mencapai 32, itu pun hanya terdiri dari catatan mengikuti seminar, artikel lepas dan puisi-puisi seadanya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun