Mohon tunggu...
Suharyanto Pusbiola
Suharyanto Pusbiola Mohon Tunggu... Pustakawan - Pustakawan

Bekerja di Perpustakaan Nasional RI

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Perpusnas Gelar Pemilihan Pustakawan Berprestasi Terbaik Tingkat Nasional 2024

27 April 2024   15:01 Diperbarui: 27 April 2024   15:03 47
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pusat Pembinaan Pustakawan Perpusnas

Perpustakaan Nasional RI melalui Pusat Pembinaan Pustakawan kembali menyelenggarakan kegiatan Pemilihan Pustakawan Berprestasi Terbaik Tingkat Nasional Tahun 2024 (P2BT2N 2024). Kegiatan P2BTTN 2024 meruapakan ajang pemilihan putra-putri terbaik bangsa tanpa melihat batas usia di bidang perpustakaan yang memiliki prestasi unggul dalam bidang kepustakawanan, profesional, berkepribadian, berdedikasi, inovatif, kreatif, bertanggung jawab terhadap pelaksanaan tugasnya, dan memiliki kontribusi terhadap profesi serta bermanfaat bagi masyarakat, sehingga dapat dijadikan panutan dan dapat memberi motivasi kepada para pustakawan lainnya.

Rangkaian Kegiatan P2BT2N 2024 di mulai pada bulan April sampai dengan Juni 2024, dengan tahapan sebagai berikut : (1)  20 April s.d. 20 Mei 2024 : Penerimaan Portofolio Peserta. (2) 25 Mei 2024 : Pengumuman Lolos Seleksi Portfolio. (3) 24 s.d. 27 Juni 2024: Pelaksanaan Seleksi Final secara Onsite di Jakarta. (4) 27 Juni 2024: Pengumuman Pemenang

Pustakawan yang mengikuti kegiatan ini dan terpilih sebagai pustakawan terbaik mendapatkan apresiasi dan penghargaan berupa piagam dan uang sebesar  Peringkat I        : Rp22.500.000,- Peringkat II: Rp20.000.000,- Peringkat III: Rp17.500.000,- Peserta Favorit: Rp3.000.000,- Peserta Babak Final: Rp4.000.000

Apresiasi lainnya Peringkat 1, 2, 3 dan peserta favorit versi media sosial akan diikutsertakan sebagai peserta dalam pelatihan pendek (short training) bidang kepustakawanan di luar negeri.

Kegiatan P2BT2N 2024 merupakan peluang juga sekaligus tantangan bagi para pustakawan untuk memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negeri melalui prestasi yang telah dicapai dalam bekerja di bidang perpustakaan juga sekaligus dapat dijadikan contoh panutuan bagi pustakawan lainnya untuk terus bekerja dan berprestasi dalam dunia kepustakawanan di Indonesia.  

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun