Mohon tunggu...
Suci Ramadhani
Suci Ramadhani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Program Studi Administrasi Pendidikan Universitas Jambi

Mahasiswa Program Studi Administrasi Pendidikan Universitas Jambi

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Peran Teknologi Komunikasi dan Informasi di Dalam Dunia Pendidikan

2 Juni 2022   18:25 Diperbarui: 2 Juni 2022   18:27 163
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Di era modern pada zaman sekarang tentunya jika belajar tanpa adanya teknologi rasanya tidak mungkin karena di zaman yang serba modern saat ini peran teknologi informasi dan komunikasi di bidang pendidikan itu sangat banyak sekali. Mari kita bahas lebih mendalam mengenai Apa saja peran teknologi komunikasi dan informasi dalam dunia pendidikan.

Tentunya semua orang mengetahui dengan adanya teknologi teknologi sangat banyak bermanfaat bagi masyarakat terutama di bidang pendidikan. Teknologi informasi komunikasi juga sangat berperan penting guna meningkatkan kualitas sumber daya manusia sehingga kesejahteraan negara pun turut ikut serta maju.

Dengan adanya teknologi informasi komunikasi tentunya banyak hal yang bisa dilakukan dengan mudah. Perkembangan teknologi yang sangat pesat di era modernisasi pada saat ini bisa kita manfaatkan seperti halnya untuk membantu di dunia pendidikan. Apa saja sih peran teknologi untuk dunia pendidikan? Peran teknologi di dalam dunia pendidikan yaitu teknologi dapat menggantikan peran manusia yaitu dengan melakukan kegiatan suatu tugas atau proses memperkuat peran manusia yaitu untuk dapat menyajikan informasi, Tugas atau proses melakukan restrukturisasi atau melakukan perubahan-perubahan terhadap suatu tugas atau proses teknologi informasi komunikasi dapat juga sebagai keterampilan dan kompetensi sebagai infrastruktur pendidikan tik sebagai sumber bahan ajar.

Di dalam dunia pendidikan biasanya menggunakan teknologi informasi komunikasi biasanya diterapkan seperti halnya pembelajaran berbasis komputer Contohnya yaitu penerapan sistem ujian nasional yang berbasis komputer, perpustakaan online diskusi online Contohnya yaitu seperti Zoom meeting, di dunia pendidikan tinggi negeri di kenal dengan E-learning.

Untuk lebih lanjutnya Mari kita bahas mengenai Apa saja peran teknologi informasi dan komunikasi bagi dunia pendidikan

1.Sebagai Infrastruktur Pembelajaran


Teknologi informasi komunikasi sangat berperan penting sebagai infrastruktur pembelajaran dan dapat menggantikan guru tapi tidak sepenuhnya dapat menggantikan. Dengan adanya ketersediaan dalam format digital dengan begitu proses belajar bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja tidak hanya di ruangan kelas tentunya pembelajaran bisa dilakukan maupun di rumah, di taman, dan lain-lain. Para peserta didik tentunya juga tidak terpaku pada suatu waktu mereka juga bisa melakukan pembelajaran saat di waktu senggang dan sedang berada di tempat umum mereka tetap bisa belajar melalui gadget.

2.Sebagai Sumber Bahan Ajar

Di era modern pada zaman sekarang kini bahan sumber ajar Tidak hanya melalui para tenaga pendidik seperti guru tetapi dapat diakses melalui gedget, ada banyak sekali situs-situs yang menawarkan mengenai pendidikan atau ruang untuk berdiskusi di internet Seperti salah satu contoh nya yaitu ruang guru.

3.Sebagai Alat Bantu dan Fasilitas Pembelajaran

Dengan adanya teknologi informasi komunikasi tentunya belajar tidak lagi menggunakan papan tulis spidol, kini proses belajar mengajar dapat dilakukan dengan menggunakan Gadget teknologi informasi komunikasi juga dapat membuat proses belajar mengajar jadi lebih efisien dan menyenangkan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun