Mohon tunggu...
Sri Sugiastuti
Sri Sugiastuti Mohon Tunggu... Guru - Guru

Seorang Pegiat Literasi Nusantara Pendiri PMA Literasi Istikamah, bersinergi dengan PGRI dan Guru di seluruh Nusantara yang memiliki passion Menulis dan pemerhati pendidikan di Indonesia

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Suara Atma dalam Aksara

28 September 2022   11:57 Diperbarui: 28 September 2022   12:11 303
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

SUARA ATMA DALAM AKSARA

Suara atma dalam aksara
Untaian makna penuh cerita
Asa, rasa, rona, banyak berkisah
Rinai duka nestapa hadir kapan saja
Alunan suara atma sadarkan hati.

Andai boleh memilih
Tinggalkan semua galabah
Menatap harapan dengan gelora
Akankah Pandemi menjauh

Derai merembah sesakkan dada
Alami luka dalam kepergian orang terkasih
Lantunan zikir penuh keikhlasan
Abadi dalam penantian
Masyar zona kita bersua

Aksara berbaris membuatku menangis
Kegelisahan pasti menemani
Saat Pandemi hadir tanpa permisi  
Aksara menari karena yakin
Rencana Allah itu sempurna
Atma dan raga membuncah hadapi semua

Surakarta Hadiningrat, 28 September 2022

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun