Mohon tunggu...
Soni Gunadis
Soni Gunadis Mohon Tunggu... Swasta -

Suka kebebasan berekspresi dalam menulis, dengan tetap menggunakan rasa dan jiwa anda dapat menemukan arti sebuah kehidupan realita sekaligus imaji yang sesungguhnya.

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

KEJURDO Banyumas: BKC Dojo Bundsat Wangon Sabet 5 Medali Emas

19 September 2016   08:04 Diperbarui: 19 September 2016   08:12 389
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Terlihat kebahagiaan yang terpancar pada wajah para atlet team karate BKC Dojo Bundsat Wangon usai raih 7 medali dalam Kejuaraan antar Dojo di SMA N 1 Sokaraja.

BANYUMAS -- Dalam rangka mempersiapkan atlet untuk ajang Kejuaraan Nasional Bandung Karate Club (BKC) Desember mendatang, Pengurus Daerah Kabupaten Banyumas gelar Kejuaraan antar Dojo (Kejurdo) pada 17-18 September 2016. Kejuaraan yang dilaksanakan di SMA N 1 Sokaraja ini diikuti dari berbagai dojo BKC se-Kabupaten Banyumas.

Dalam event dua tahunan ini Dojo Bundsat yang merupakan dojo perwakilan sekolah SMK Bunda Satria Wangon berhasil menyabet 5 medali emas dan 2 medali perak.

Medali emas pertama disumbangkan oleh Tedi Kurniawan yang berlaga di kelas kumite putra +55 Kg. Emas kedua dan ketiga dibawa pulang Syahril Ifanda yang turun di kelas kumite putra -55 Kg sekaligus Kata perorangan kelas junior putra. Sementara medali tertinggi ke empat dan kelima mampu diraih Pradika dan Fadli Rahman pada kumite putra dengan kelas masing-masing +40kg dan -45 Kg.

Untuk medali perak, Merli Rahayu berhasil meraihnya di kelas kumite putri -48 Kg. Sementara medali perak satunya berhasil digondol Tedi di kelas Kata perorangan Junior putra.

Foto bersama piala dan piagam kemenangan usai pertandingan.
Foto bersama piala dan piagam kemenangan usai pertandingan.
Atas keberhasilan membawa 7 medali tersebut, team Karate BKC Dojo Bundsat Wangon berhasil menempati posisi juara umum runner up dibawah Dojo Sokaraja Kulon dengan perolehan medali 6 emas dan 2 perak. Pelatih sekaligus alumnus SMK Bunda Satria Wangon, Yana Priyanto (22) mengaku bangga atas pencapaian timnya tersebut. Dikatakan Yana dalam status facebook yang ditulis, perolehan medali tersebut tidak lepas dari orang-orang yang telah mendukungnya selama ini.

"Juara hanyalah saat dimana kita disematkan medali setelah itu kita kembali menjadi bukan siapa-siapa. Jadi berlatihlah lebih keras lagi, terimakasih untuk semua orang yg telah berperan, Kang Aank-azhar Syukri Romadlon, Teh Annisa PJ, Teh Badar Osh, Sensei Alex Poerwo, Kang Bawor KuCluck,  Bunsat team dll.... BKC Banyumas I love you all..." tulisnya.

Untuk terus mematangkan timnya, ia berujar akan terus berlatih dan berlatih. Meningkatkan kedisplinan latihan antar sesama anggota dojo dan terus legowo dalam menerima masukan-masukan dari para senior terutama pelatih utama Kang Aank Azhar Syukri Romadlon.

Selain ingin terus berprestasi bersama timnya pelatih kelahiran Banyumas, 26 Januari 1994 ini berharap mendapat ruang latihan khusus bagi dojo.

"Harapannya semoga prestasi BKC Dojo Bunda Satria terus meningkat dan pihak sekolah dapat memberikan ruang khusus untuk latihan." Imbuhnya.

Dan pada akhirnya kemenangan ini merupakan salah satu tonggak prestasi dalam implementasi moto sekolahnya, SMK Bisaa...!! Bunda Satria, Jayaa..!!!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun