Mohon tunggu...
Slamet Bowo Sbs
Slamet Bowo Sbs Mohon Tunggu... Jurnalis - Sarana Berbagi

Bukan siapa-siapa namun bertekad memberikan yang terbaik untuk sesama, pernah 7 tahun menjadi "pekerja" media . Saya bisa dihubungi di wa/call 085245208831, email : slametbowo83@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Otomotif Pilihan

Damri Kalbar Pamerkan "Bus Presiden" Jokowi

11 Januari 2019   09:51 Diperbarui: 11 Januari 2019   10:37 321
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
BUS PRESIDEN - Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Jokowi turun dari Bus Damri Limousin ketika melalui ruas jalan Tol Lintas Jawa akhir Desember lalu. Armada bus ini yang kini berada di Kalimantan Barat untuk melayani rute Sintang-Pontianak dan Pontianak-Sintang setiap hari. (Foto-foto : Perum Damri Cabang Pontianak)

Mengawali tahun 2019, Perusahaan Umum (Perum) Damri  Cabang Pontianak, Kalimantan Barat membuat gebrakan guna meningkatkan layanan kepada penumpang, yakni dengan mendatangkan tiga unit Bus Mercedes Benz Limousin "Rasa Presiden" Jokowi. Langkah ini kemungkinan diambil di tengah semakin ketatnya persaingan angkutan penumpang umum di Kalimantan Barat khususnya dari dan menuju kawasan timur Kalimantan Barat.

Wajar saja saat ini selain angkutan darat, kawasan timur Kalbar yang meliputi Kabupaten Sanggau, Melawi, Sekadau dan Sintang sudah bisa dijangkau dengan menggunakan moda transportasi lain khususnya pesawat terbang. Persaingan harga dan layanan pun semakin sengit, terlebih perbandingan tiket pesawat dan bus terbilang hampir sama.

Tak tanggung-tanggung, tiga unit bus jenis eksekutiv class didatangkan untuk melayani rute padat di Kalimantan Barat yakni Pontianak-Sintang dan Sintang-Pontianak tersebut. Wajar, di jalur yang sama beberapa perusahaan bus juga telah terlebih dahulu melakukan terobosan dengan mendatangkan bus-bus berkualitas wah, sebut saja PO Borneo Trans dengan Borneo Trans Holiday dan PO Adau Group.

Sejatinya, upaya memperkuat layanan penumpang ini sudah dilakukan sejak beberapa tahun terakhir dengan mendatangkan bus-bus mewah. Hanya saja baru kali ini gebrakan tersebut terasa istimewa. Bayangkan, bus Damri yang ditunggangi rombongan Presiden Jokowi ketika melintasi jalur Tol Jawa akhir desember lalu lah yang diboyong langsung ke Kalbar.

DAFTAR ROMBONGAN - Daftar penumpang rombongan Presiden Jokowi ketika melintasi jalur Tol Trans Jawa pun masih terpasang.
DAFTAR ROMBONGAN - Daftar penumpang rombongan Presiden Jokowi ketika melintasi jalur Tol Trans Jawa pun masih terpasang.
Tiga unit bus tersebut sebenarnya sudah tiba di Kalbar sejak akhir Desember dengan diangkut menggunakan Kapal Angkutan Barang. Hanya saja operasional penuh bus-bus berkelir biru kuning tersebut sepertinya baru dilakukan awal januari. Lalu apa keistimewaan bus Presiden yang khusus melayani rute Sintang-Pontianak tersebut, berikut ulasannya.

TV di setiap kursi

Sumber : dokpri
Sumber : dokpri

Dari seluruh armada bus angkutan umum Pontianak-Sintang dan sebaliknya, mungkin inilah satu-satunya armada dengan TV di masing-masing kursi penumpang. Kenyamanan ini tentu saja memanjakan penumpang yang menempuh perjalanan yang cukup jauh hingga 395 kilometer dengan jarak tempuh 7 hingga 8 jam perjalanan. Kebosanan selama dalam perjalanan tentu bisa diminimalisir dengan keberadaan Panel TV tersebut.

Terlebih, jika pihak Perusahaan Umum (Perum) Damri mampu menghadirkan hiburan baik musik maupun film terupdate. TV Panel ini diyakini akan menjadi satu di antara layanan yang cukup memancing pengguna jasa untuk beralih menggunakan Damri. Terlebih jika berpergian dengan membawa anak-anak yang biasanya mudah bosan dalam perjalanan.

Kursi Captain Seat

Sumber : dokpri
Sumber : dokpri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun