Mohon tunggu...
Siska Triwidiastuti
Siska Triwidiastuti Mohon Tunggu... Perawat - Semua Karena Tugas

Must be happy

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Langkah Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta dalam Menghadapi Covid-19

21 Januari 2022   11:50 Diperbarui: 21 Januari 2022   11:56 132
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Lyfe. Sumber ilustrasi: FREEPIK/8photo

Pembahasan tentang pandemi global COVID-19 memang tidak ada habisnya. Semakin hari semakin bertambahnya kasus COVID-19 khususnya di Indonesia. Beragam varian baru COVID-19 pun telah bermunculan, seperti varian Alpha, Beta, Gamma, dll. Varian baru dari COVID-19 ini relatif lebih berbahaya dan mengakibatkan gejala-gejala yang semakin sulit dibedakan dengan penyakit umum lainnya. Hal ini sangat berdampak terhadap dunia pendidikan di Indonesia. Lalu bagaimana langkah Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta dalam menghadapi pandemi COVID-19?

Tentunya berbagai pencegahan dilakukan untuk menghadapi pandemi COVID-19. Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta menerapkan system pembelajaran daring serta system pembelajaran hybrid untuk program studi tertentu. Pembelajaran daring dilakukan dengan menggunakan media seperti Zoom, WhatsApp, Google Meet, Discord, Google Classroom, serta web pembelajaran khusus mahasiswa Universitas ‘Aisiyah Yogyakarta yaitu Lensa UNISA. Pembelajaran daring masih diterapkan untuk mahasiswa Fakultas Ekonomi, Ilmu Sosial dan Humaniora (FEISHum). Sementara itu untuk mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan telah menerapkan system pembelajaran hybrid yang mengkombinasikan antara pembelajara daring dan pembelajaran tatap muka (PTM). Pembelajaran tatap muka (PTM) hanya dilakukan saat materi praktikum, sedangkan untuk materi teori tetap dilalukan secara daring untuk mengurangi kontak langsung antara dosen dan mahasiswa lainnya. Adapun perlengkapan yang perlu dipakai dan dibawa saat pembelajaran tatap muka (PTM) yaitu masker dua lapis, faceshield, jas lab, handscoon, serta handsanitizer. 

Sebelum dilakukannya pembelajaran tatap muka (PTM), mahasiswa harus dipastikan untuk terbebas dari virus COVID-19. Mahasiswa melakukan tes swab antigen untuk mendeteksi keberadaan virus COVID-19. Mahasiswa juga diwajibkan telah melakukan vaksinasi COVID-19 minimal dosis pertama sebelum dilakukannya pembelajaran tatap muka (PTM) di area kampus. Vaksinasi diselenggarakan oleh Universitas ‘Aisiyah Yogyakarta. Vaksinasi tidak hanya dilakukan untuk mahasiswa saja, tetapi masyarakat umum juga boleh melakukan vaksinasi di Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta. Vaksinasi COVID-19 efektif untuk mengurangi risiko penularan virus karena merangsang system kekebalan tubuh sehingga mengurangi dampak berat dari virus.

Selain melakukan vaksinasi, kita juga perlu melakukan pencegahan terhadap diri kita sendiri. Vaksinasi bukan semata-mata menjadikan tubuh kita kebal terhadap virus COVID-19, maka dari itu kita pencegahan lain juga perlu dilakukan. Pencegahan lain dapat dilakukan dengan cara membatasi pergerakan kita di tempat umum seperti keramaian, selalu memakai masker ketika akan berpergian ke luar rumah, serta selalu menjaga kebersihan. Pencegahan harus dimulai dari diri kita sendiri.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun