Mohon tunggu...
Silvie Mariana
Silvie Mariana Mohon Tunggu... Guru - Guru SD

Penulis buku 30 Suplemen Menulis untuk Guru Penulis

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Tiga Jurus Penyelamat Saat Sahur Hampir Terlambat

29 Maret 2024   13:30 Diperbarui: 31 Maret 2024   09:19 578
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi terlambat sahur (sumber:Kompas.com)

Mari cek ibadah Ramadan kita menjelang sepuluh hari kedua.  Apakah kesibukan menjelang cuti hari raya mempengaruhi ibadah Ramadan kita?  Tugas semakin menumpuk.  Tidur pun kian larut karena lembur.

"Karena mengerjakan tugas sampai larut malam, saya sengaja sekalian makan sebelum tidur supaya nggak sahur lagi," ucap seorang teman.

Pembaca, adakah di antara Anda yang sengaja tidak makan sahur?  Atau sekalian tidak sahur karena waktu yang tinggal sesaat atau malah kesiangan sahur? 

Sebaiknya tidak ya, karena dalam ibadah puasa ada suatu amalan yang disunahkan atau bahkan dianjurkan oleh Rasulullah Sallallahu Alaihi Wasallam.  Ialah makan sahur.  Mengapa demikian?

Rasulullah SAW menganjurkan makan sahur karena di dalamnya banyak sekali berkah yang diberikan. 

Keberkahan Sahur

Apa saja keberkahan dalam sahur? Menurut tausiyah yang disampaikan Ustad Rahmatullah Sandim dalam Youtube https://youtu.be/2Ab10cWQjkA Media Dakwah Ramadan SDIT Raudhatul Jannah, terdapat 3 keutamaan sahur.  Mari kita simak!

1. Fisik menjadi kuat

Seperti yang kita ketahui dengan sahur fisik kita relatif kuat karena telah memiliki bekal sehingga kita bisa melaksanakan ibadah puasa pada esok harinya.

2. Syiar Islam

Makan sahur secara tidak langsung memberikan atau meningkatkan syiar Islam pada dunia.  Hal ini sekaligus juga sebagai pembeda ibadah puasanya umat Islam dengan ibadah puasa yang dianjurkan Allah kepada orang-orang ahli kitab terdahulu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun