Mohon tunggu...
Sigit Eka Pribadi
Sigit Eka Pribadi Mohon Tunggu... Administrasi - #Juara Best In Specific Interest Kompasiana Award 2023#Nominee Best In Specific Interest Kompasiana Award 2022#Kompasianer Terpopuler 2020#

#Juara Best In Specific Interest Kompasiana Award 2023#Nominee Best In Specific Interest Kompasiana Award 2022#Kompasianer Terpopuler 2020#Menulis sesuai suara hati#Kebebasan berpendapat dijamin Konstitusi#

Selanjutnya

Tutup

Worklife Artikel Utama

Agar Diskusi Rapat Tidak Menjadi Arena Debat Kusir Belaka

25 Desember 2023   09:12 Diperbarui: 25 Desember 2023   11:23 795
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi meeting | sumber: shutterstock

Meraih satu suara untuk suatu kesepakatan bersama ataupun kesepakatan kelompok dalam forum rapat diskusi team work memang bukanlah perkara gampang. Kenapa begitu?

Hal ini tentunya menjadi tantangan tersendiri dalam team work. Sebab, setiap individu atau pihak dalam forum diskusi tentu memiliki pendapatnya masing-masing.

Yang jelas, kedepannya hasil diskusi akan sangat mempengaruhi terkait keputusan apa yang nantinya bisa diambil dalam forum diskusi namun keputusan yang dihasilkan tersebut adalah dapat diterima dan disepakati secara bersama oleh seluruh anggota team work.

Ya. Setiap anggota team work pastinya punya berbagai macam isi kepala yang ingin diungkapkan dalam forum diskusi, sehingga terdapat perbedaan-perbedaan pendapat dan penyampaian aspirasi para anggota team work dalam forum diskusi.

Bahkan, perdebatan diantara sesama rekan bisa saja terjadi, ada yang berusaha mempertahankan keinginannya ataupun kepentingannya dengan argumen mereka masing-masing.

Tidak dimungkiri bahwa yang sering banget terjadi adalah, diskusi team work yang semestinya bisa menyatukan perbedaan pendapat dalam forum diskusi tersebut, eh justru berdampak buruk pada soliditas team work.

Hal ini karena setelahnya usai, forum diskusi berujung konflik dan perdebatan berlanjut di luar forum diskusi yang pada akhirnya team work malah jadi enggak solid dan kompak, pecah kongsi.

Bahkan yang lebih parah hingga terjadi blok-blokan akibat dari gagalnya forum diskusi team work untuk mencapai keputusan yang disepakati bersama dalam rangka satu visi.

Biasanya kondisi ini terjadi disebabkan karena tim leader atau pihak yang seharusnya bisa memimpin atau mungkin pimpinan diskusi yang ditunjuk dalam memimpin jalannya forum diskusi, namun ternyata dalam memimpin diskusi tidak kompeten layaknya "singa ompong."

Tim leader atau pimpinan diskusi enggak bisa membawa dan mengelola forum diskusi dengan baik, bahkan malah jadi terbawa memihak, terkesan berat sebelah, hingga jadi otoriter, ada perdebatan bukannya mampu mengelolanya tapi justru terbawa emosional.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun