Mohon tunggu...
Sigit Eka Pribadi
Sigit Eka Pribadi Mohon Tunggu... Administrasi - #Juara Best In Specific Interest Kompasiana Award 2023#Nominee Best In Specific Interest Kompasiana Award 2022#Kompasianer Terpopuler 2020#

#Juara Best In Specific Interest Kompasiana Award 2023#Nominee Best In Specific Interest Kompasiana Award 2022#Kompasianer Terpopuler 2020#Menulis sesuai suara hati#Kebebasan berpendapat dijamin Konstitusi#

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Bagi Orang "Kerempeng" seperti Saya, Mengonsumsi Telur dan Daging Ayam adalah Wajib

13 Desember 2020   10:19 Diperbarui: 14 Desember 2020   10:10 1760
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi gambar dokumentasi pribadi

Alasannya kenapa saya tidak memenuhi syarat donor darah diantaranya seperti, para petugas tidak mau mengambil risiko terkait kesehatan saya karena tensi atau tekanan darah saya saya selalu 90/60 dan meski berat minimal adalah 45 Kg sedangkan saya 46 Kg,.

Namun, kondisi saya masih dianggap berisiko bila nekad mendonorkan darah, sehingga saya masih di anggap perlu asupan gizi dahulu dan minimal harus bisa mendekati berat badan normal sesuai idealnya tinggi badan saya yang 167 cm ini.

Ya sudahlah, saya akhirnya terima dan manut saja, memang sih untuk ukuran pria seperti saya, dengan tubuh kurus kerempeng ini cukup jadi tanda tanya, maka saya harus menyadarinya dan memakluminya bahwa saya sementara ini memang belum bisa memenuhi syarat mendonorkan darah.

Oleh sebab itulah, saya selalu berupaya mengonsumsi makanan yang memenuhi syarat asupan gizi, seperti halnya telur dan daging ayam, dua jenis makanan ini adalah wajib saya konsumsi untuk asupan gizi saya dan khususnya untuk menambah berat badan saya.

Gambar dokumentasi pribadi
Gambar dokumentasi pribadi

Apalagi menurut konsultasi dengan dokter dan berbagai referensi yang terpercaya, terkait bagaimana kandungan gizi, protein dan nutrisi lainnya bila mengonsumsi telur dan daging ayam ini, sangat bisa untuk menambah berat badan saya, dan semakin membuat tubuh sehat, tentu membuat saya yakin bahwa kalau kedepannya tetap rajin mengonsumsinya, saya bisa nggak kerempeng lagi.


Keinginan kuat saya untuk bisa menambah berat badan ini, selalu didukung oleh istri saya, oleh karenanya, istri saya selalu setuju dan selalu siap sedia menyediakan dua jenis lauk pauk ini selain jenis lauk pauk lainnya, apalagi juga telur dan daging ayam ini harganya masih cukup terjangkau kantong perekonomian keluarga.

Menu telur rebus, telur dadar, telur setengah matang, ayam goreng, opor ayam dan ayam kari, rutin disediakan istri saya secara bervariasi dalam setiap harinya.

Tak ketinggalan juga pola makan saya jadi didisiplinkan oleh istri, dan selalu dievaluasi dan instrospeksi bila ada pelanggaran pola makan dalam seharinya.

Tekad kuat saya untuk memperoleh nutrisi bagi kesehatan dan menambah berat badan ideal membuat saya semangat, dan terus disipilin terhadap pola makan saya.

Gambar dokumentasi pribadi
Gambar dokumentasi pribadi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun