Mohon tunggu...
Singgah Sima Dewi
Singgah Sima Dewi Mohon Tunggu... Freelancer - Plants Enthusiast

Menanam, mengakar, tumbuh, merekah dan berkembang biak dalam kebaikan sabda alam. Semoga bermanfaat 😊👌.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Berdamai dengan Masalah Kulit dan Gatal-Gatal

9 Desember 2023   20:26 Diperbarui: 14 Desember 2023   18:31 1640
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Shutterstock/chomplearn via KOMPAS.com

Suami saya bilang mungkin karena saya newbie jadi belum adaptasi dengan lingkungan. Saya rasanya sudah lelah sekali merasakan gatal-gatal sepanjang waktu sampai saya bilang ke suami saya, "Katanya si fulanah tungau-tungau itu cuma adanya di musim panas ternyata, di musim dingin ini nanti bakal gaa da, Alhamdulillah ya, tapi di musim dingin nanti pasti ganti alergi dingin". Dan benar welcome musim dingin, welcome gatal-gatal. 

Saat ini saya sudah mulai bisa berdamai dengan apa yang saya alami, hidup dengan alergi. Alergi yang sebelumnya hilang muncul hilang muncul karena di Indonesia saya tinggal di daerah panas, jadi dinginnya jarang-jarang. 

Sekarang di Mesir sedang awal musim dingin suhunya 15-20 derajat, ternyata cukup dingin untuk saya dan menjadikan tubuh saya bereaksi dan setiap hari gatal-gatal. 

Awalnya saya masih bisa menahannya dan mensiasatinya dengan memakai jaket, kupluk kepala, kaos kaki dan selimut tebal, dengan itu rasa gatalnya berkurang. Saya menahannya dan hanya memakai obat luar, minyak zaitun, atau cream-cream lain yang bisa meredakan rasa gatalnya karena saya tidak suka minum obat, dan saya berusaha menghindari obat-obatan yang diminum kecuali jamu/obat herbal. 

Meskipun saya sudah berusaha untuk membuat tubuh saya tetap hangat, tetapi saya tetap tidak bisa lepas dari aktivitas yang mengharuskan saya bersentuhan dengan air, seperti berwudhu, mandi, buang air, cuci piring, cuci baju dan lainnya. 

Saat saya bersentuhan dengan air jari-jari saya membengkak karena gatal dan bentol-bentol berpulau-pulau kembali muncul di tubuh saya. Lama-lama saya tidak kuat dan akhirnya memutuskan untuk meminum obat antihistamin Fexofenadine HCL (Fastel 180 mg), selama saya minum obat, saya terbebas dari gatal 2 sampai 3 hari namum efek dari minum obat ini saya jadi mengantuk dan jadi sering bermimpi.

Biduran karena alergi dingin (Sumber: aido.id
Biduran karena alergi dingin (Sumber: aido.id
Saya beruntung karena suami saya tidak merasa terbebani dengan saya yang hobinya gatal-gatal, dia malah merawat saya dengan baik, sebelum adanya sakhonah/pemanas air, dia beberapa kali memasak air panas untuk saya mandi, dan membantu cuci piring di malam hari saat saya sedang tidak memungkinkan untuk bersentuhan dengan air, dia juga mencarikan obat dan mencarikan solusi agar saya bisa merasa lebih baik dan sembuh.

Karena itulah sekarang saya mencoba berdamai hidup dengan alergi agar saya bisa menjalani hari-hari tetap dengan senang hati dan tidak stres.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun