Mohon tunggu...
Shaufa Ashfiya
Shaufa Ashfiya Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Geografi

Penduduk bumi :)

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Edukasi Topik Kewarganegaraan kepada Anak-anak di TPQ Al-Ghozali Kota Malang

20 Desember 2020   20:06 Diperbarui: 20 Desember 2020   20:23 60
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Saya dan beberapa mahasiswa geografi offering H 2019 melakukan kegiatan pengabdian masyarakat pada hari sabtu 19 desember 2020. Kegiatan pengabdian masyarakat yang dilaksanakan berupa edukasi mengenai topik kewarganegaraan terhadap anak-anak di TPQ Mesjid Al-Ghozali, Kota Malang. Kegiatan ini terlaksana atas dasar kepedulian beberapa mahasiswa yang menyadari betapa pentingnya penanaman nilai-nilai kewarganegaraan kepada anak-anak.

Kegiatan edukasi kewarganegaraan dilaksanakan di sela kegiatan kajian anak-anak pada sore hari. Didampingi oleh beberapa pengajar, kami memberikan pemahaman terkait pancasila sebagai pedoman dan dasar hukum tertinggi Negara Indonesia. Disampaikan dengan cara yang menarik, anak-anak sangat antusias saat menyimak pemaparan dari kami. 

Selain itu, kami juga mengajak anak-anak ikut berpartisipasi ketika ditujukkan beberapa gambar kemudian memilih mana perilaku warga negara yang baik dan mana perilaku warga negara yang tidak baik. Agar kegiatan edukasi tetap berjalan menyenangkan, kami melontarkan beberapa tebak-tebakan, mereka yang mampu menjawab dengan benar diberikan hadiah sebagai bentuk apresiasi.

Dalam kegiatan edukasi tersebut juga disertai dengan motivasi kepada anak-anak agar tetap rajin belajar dan jujur saat mengerjakan tugas yang diberikan dari sekolah walaupun di tengah pandemi Covid-19 yang menyebabkan kegiatan belajar-mengajar harus dilaksanakan dari rumah secara daring. 

Sebagai apresiasi dan bentuk kenang-kenangan, kami memberikan hadiah kepada anak-anak berupa alat tulis dan makanan ringan. Diharapkan dengan kegiatan ini, anak-anak mampu menyadari pentingnya mengenal pancasila dan paham bagaimana mengimplementasikannya dalam kehidupan sehari-hari agar menjadi warga negara Indonesia yang baik dan benar.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun