Mohon tunggu...
Inovasi Pilihan

Variasi Media Sosial dari Masa ke Masa

7 Desember 2018   10:33 Diperbarui: 7 Desember 2018   11:24 323
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Media. Sumber ilustrasi: PIXABAY/Free-photos

Aplikasi Instagram ini mengharuskan pengguna untuk membuat akun ( seperti aplikasi media sosial lain di atas yang sudah di bahas) agar bisa dapat dikatakan menjadi pengguna resmi Instagram. Di dalam Instagram ini pengguna dapat menggugah foto dan video. Foto yang di unggah pun dapat di edit terlebih dahulu di Instagram ( terdapat fitur mengedit di Instagram sebelum memposting). Sebagai pengguna Instagram anda dapat mengatur akun anda menjadi akun private atau terbuka untuk umum. 

Apa itu maksudnya bisa menjadi akun private? Jadi sebagai pengguna Instagram, jika anda memilih untuk membuat akun anda private maka jika ada orang ingin memfollow atau mengikuti anda di Instagram anda dapat memilih untuk menerima atau menolak permintaan pertemanan/orang tersebut mengikuti akun Instagram anda. Dan jika anda memutuskan anda membuat akun anda untuk umum, maka siapapun dapat mengikuti akun instagram anda.

Setelah diluncurkan pada tahun 2010, Instagram dengan cepat mendapatkan popularitas, dengan satu juta pengguna terdaftar dalam dua bulan, 10 juta dalam setahun, dan akhirnya 800 juta pada September 2017. Pada bulan April tahun 2012, Facebook memperoleh layanan untuk sekitar US $ 1 miliar dalam bentuk tunai dan stok. 

Hingga Oktober 2015, lebih dari 40 miliar foto telah diunggah ke layanan. Meskipun dipuji karena pengaruhnya, Instagram telah menjadi subyek kritik, dikarenakan adanya beberapa pengguna yang menyalahgunakan pemakaian Instagram atau menyebar konten -- koten yang tidak pantas untuk di unggah ke laman Instagram.

Aplikasi Instagram ini juga mengalami beberapa perubahan baru seiring bergantinya tahun. Sekitaran tahun 2016 -- 2017 Instagram mengeluarkan beberapa fitur baru bagi penggunanya. Yang pertama adalah Instagram mengeluarkan fitur Instagram story atau yang biasa sering disebut Instastory/IG story. Fitur ini mengijinkan pengguna untuk dapat memposting post singkat ( foto atau video). 

Di dalam fitur IG story ini terdapat beberapa pilihan, seperti : live, normal, boomerang, rewind dan juga hands free.

Tidak sampai situ, Instagram pun sekarang memiliki fitur yang dimana anda dapat video call dengan sesama pengguna Instagram juga. Dengan banyaknya update'an fitur dalam Instragram, hal tersebut mempengaruhi jumlah pemakai Instagram. Semakin banyak pengguna Instagram.

Instagram pada jaman sekarang ini tidak hanya digunakan sebagai akun untuk menyebar gambar atau foto pribadi. Dapat dilihat, di dalam Instagram saat ini banyak dipergunakan untuk berjualan online. 

Jadi pada jaman sekarang ini Instagram tidak hanya untuk pengantar komunikasi lewat media tetapi juga dapat membantu keadaan ekonomi seseorang.

Selanjutnya aplikasi media sosial yang juga banyak dipakai orang. Aplikasi ini bernama Snapchat. Snapchat adalah salah satu aplikasi media sosial yang dipergunakan untuk berkomunikasi di dunia maya. 

Snapchat ditemukan oleh 3 orang , yaitu : Evan Spiegel, Bobby Murphy, dan juga Reggie Brown. Ketiga orang ini adalah mantan mahasiswa di Universitas Stanford. Aplikasi Snapchat ini memiliki beberapa fitur, salah satunya ialah jika anda mengirimkan pesan foto maupun gambar atau video, hal tersebut hanya akan bertahan selama beberapa detik sajanlalu setelah itu tidak dapat diulang untuk dilihat kembali.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun