Mohon tunggu...
Ryan Hilman Ramadhan
Ryan Hilman Ramadhan Mohon Tunggu... Mahasiswa - MAHASISWA

MAHASISWA UNIVERSITAS NASIONAL

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Penyiaran Televisi Digital sebagai Terobosan di dalam Era Digital

6 Agustus 2022   01:30 Diperbarui: 6 Agustus 2022   01:40 253
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

LATAR BELAKANG 

                  Kemajuan teknologi dan digitalisasi sangat pesat perkembangannya.Kemajuan teknologi dan digitilalisasi merubah beberapa aspek kehidupan menjadi lebih baik dan lebih banyak manfaatnya di banding pendahulunya.Dengan adanya kemajuan teknologi dan digitalisasi di media penyiaran tentu membawa pengaruh baik bagi Dunia penyiaran.Perkembangan televisi yang dari awalnya hanya menampilkan gambar dalam bentuk hitam putih dengan penyempurnaan yang terjadi dengan cara bertahap hingga saat ini yang kita dapat rasakan yaitu televisi digital yang menggunakan siaran digital yang dapat menampilkan gambar dan suara yang sangat bagus dan jelas tidak seperti saat menggunakan siaran analog yang sering mengalami gangguan dan gambar yang di tampilkan dapat berubah-ubah sesuai dengan kekuatan sinyal yang di tangkap.Digitalisasi di siaran televisi juga membantu mengurangi adanya bentrok siaran antara tower satu dengan yang lainnya serta antara tower stasiun televisi tidak selalu berjauhan jaraknya karena dengan televisi digital dapat di minimalisir, 

                  Program televisi digital sudah lama di implementasikan oleh negara-negara  Eropa dan Amerika.Belanda menerapkan analog switch off pada tahun (2006) Inggris,findlandia,Swedia,Norwegia pada tahun (2007) Jerman dan Swiss pada tahun (2008) dan Amerika pada tahun (2009)

                  Televisi digital membawa perubahan tentang cara menikmati televisi analog yang bergantung pada cuaca dan tangkapan sinyal dengan mengganti atau switch ke saluran televisi digital penonton televisi lebih menikmati dalam menonton televisi tersebut dan jika ingin mengganti ke siaran televisi digital tidak kompatibel dapat memakai alat untuk mengganti ke siaran televisi digital

                  Rencana Analog Switch Off harus terus di jalankan di berbagai kota-kota di Indonesia di sertai dengan adanya sosialisasi untuk membuat masyarakat mengerti cara beralih dari siaran analog ke digital.Lalu rencana ASO ini harus berhasil di lakukan seperti negara-negara terdahulu yang sudah mengimplementasikan televisi digital di negaranya.

PEMBAHASAN

                  Seiring berkembangnya zaman.Industri televisi Indonesia semakin maju,dengan beragam stasiun televisi swasta menjadi salah satu alasan pesatnya perkembangan industri televisi di Indonesia.Adanya internet memang menjadi tantangan sendiri bagi industri televisi di Indonesia.Pesatnya perkembangan digital tidak menandakan bahwa akhir dari industri televisi di Indonesia.Malah hal tersebut membawa dampak positif bagi perkembangan industri televisi di Indonesia,karena dengan digitalisasi televisi dampat memberikan tayangan yang lebih jernih dan stabil serta kualitas gambar dan audio tidak menurun disaat sedang menikmati suatu acara televisi tersebut.

                  Penyiaran Televisi digital sangat berdampak positif bagi penikmat televisi,karena televisi digital dapat menampilkan gambar dan suara dengan sangat jernih dan juga detail,karena pada siaran televisi digital sinyal yang di berikan di ibaratkan hanya berbentuk 0 atau 1 oleh karena itu siaran televisi digital dapat menampilkan gambar yang jernih tanpa adanya penurunan kualitas gambar di saat menonton televisi tersebut.

                  Rencana Analog Switch Off di Indonesia patut untuk di dukung karena dengan digitalisasi di penyirana televisi dapat memudahkan masyarakat dalam mendapatkan informasi-informasi lebih menarik dan juga efektif di bandng televisi analog yang harus mencari sinyal menggunakan antena saat menonton televisi analog.Rencana ASO juga sudah di implementasikan oleh negara-negara maju di Dunia seperti Amerika dan negara-negara di bagian eropa.

                  Tantangan untuk melakukan ASO di Indonesia adalah masih banyak masyarakat yang menggunakan televisi tabung yang menggunakan siaran analog dan belum kompatibel untuk beralih ke siaran televisi digital jika tidak menggunakan alat yaitu set top box (STB) yaitu alat untuk mengubah siaran televisi analog ke digital atau mengganti televisi menggunakan Smart TV

                  Set Top Box (STB) adalah alat perangkat dekoder, untuk mengelola saluran televisi yang akan di input untuk selanjutnya diatur sesuai kebutuhan serta memeriksa hak akses pengguna atas saluran tersebut lalu selanjutnya akan menghasilkan keluaran berupa gambar, suara dan layanan lainnya.

                  Set Top Box memiliki fungsi untuk mengolah sinyal  digital dari satelit, kabel, maupun internet ke bentuk format analog agar dapat ditampilkan di layar televisi analog

                  Produk Set up box adalah suatu alat untuk merubah siaran televisi analog menjadi televisi digital yang di khususkan untuk pengguna yang memiliki televisi yang tidak kompatibel dengan siaran digital.Saat ini Setup box dapat di jadikan jalan alternatif jika tidak ingin membeli televisi baru.Produk set top box sudah banyak beredar di pasaran dengan berbagai merk dan beragam harga yang di jual.

Beragam Jenis Set Top Box yang beredar di pasaran diantaranya :

  • Set Top Box Satelit
  • Set Top Box TV Kabel
  • Set Top Box Internet
  • Set Top Box Terestrial
  • Integrated Digital Television

Produk Set Top Box dapat ditemui di modern store atau online store dan toko elektronik

                  Rencana ASO di Indonesia sudah berjalan di beberapa wilayah dan masih terus di laksanakan sampai seluruh negara Indonesia menggunakan siaran televisi Digital.

Beberapa keunggulan televisi digital di banding televisi analog diantaranya :

  • Siaran televisi yang di tampilkan stabil
  • Suara yang di keluarkan dapat di dengar secara mono atau stereo
  • Tidak adanya gambar buram atau semut
  • Efiesiensi infrastruktur industri penyiaran
  • Siaran televisi digital adalah gratis

Kendala transformasi televisi digital di Indonesia diantaranya :

  • Peraturan tentang penyiaran yang harus di perbaiki
  • Harus memberikan standarisasi tentang perangkat dan teknologi yang akan di gunakan
  • Industri pendukung yang harus menyiapkan perlengkapan dan konten
  • Kurangnya sosialisasi tentang analog switch off

 

Transformasi televisi digital ke analog di Indonesia dapat mengalami beberapa kendala oleh karena itu sudah menjadi tugas pemerintah untuk menyiapkan dengan matang tentang bagaimana rencana Analog Switch Off tersebut dapat berjalan dengan semestinya lalu industri penyiaran televisi juga ikut andil dalam membuat perlengkapan dan konten untuk mendukung dari siaran televisi digital yang nantinya akan menjadi sumber informasi dan hiburan bagi masyarakat di Indonesia.

Dengan banyaknya pulau dan luasnya wilayah Indonesia merupakan suatu tantangan bagi pemerintah dalam melakukan Analog Switch Off di Indonesia tetapi jika rencana tersebut dapat berjalan dengan sesuai rencana maka dapat mengefisiensi penggunaan spektrum frekuensi dan Infrastruktur penyiaran di Indonesia

Pemerintah harus menyiapkan segala bentuk pendukung untuk merealisasikan transformasi televisi analog ke digital kepada masyarakat yang kurang mampu seperti memberikan set top box gratis kepada masyarakat yang tidak mampu dengan bekerja sama dengan wilayah setempat

Banyak keraguan masyarakat mengenai rencana analog switch off karena belum siapnya masyarakat dalam menghadapi transformasi siaran televisi analog ke digital,masyarakat yang belum memiliki kesiapan tersebut biasanya berasal dari masyarakat kurang mampu yang hanya memiliki televisi analog di rumahnya,karena jika tidak memiliki set top box atau Smart TV maka masyarakat tidak bisa menikmati siaran televisi yang di berikan saat ini.

Manfaat siaran televisi digital :

  • Operator TV digital dapat mengelola lebih dari 12 kanal sehingga dapat mengefisiensi frekuensi dan kanal tersebut dapat di isi oleh siaran televisi digital
  • Munculnya peluang usaha di industri televisi bervariasi

Transformasi televisi analog ke digital juga membantu masyarakat yang tinggal di daerah yang sulit di jangkau dengan sinyal analog,agar memberikan rasa menikmati program televisi dengan maksimal dan jelas serta minim gangguan siaran.

           

 

                  Masyarakat wajib ikut serta dalam membantu proses transformasi televisi analog ke digital karena dengan bersinergi maka rencana tersebut dapat terealisasikan sesuai dengan rencana serta masyarakat selalu memberikan kritik dan saran yang membangun kepada pemerintah agar apa yang menjadi kebutuhan masyarakat dikala transformasi televisi analog ke digital ini dapat di penuhi.

                  Sebagai bangsa yang besar tentu Indonesia harus selalu melakukan perubahan kepada hal yang positif untuk memberikan kesejahteraan bagi warga negara dan Indonesia wajib untuk melakukan Analog Switch Off seperti negara-negara maju yang sudah terlebih dahulu dalam menerapkan televisi digital untuk memberikan dampak positif kepada masyarakat.

                  Hal yang wajar jika suatu perubahan besar memiliki banyak tantangan yang dapat muncul pada saat ingin merealisasikan rencana tersebut,karena jika tidak dilakukan maka industri televisi di Indonesia hanya sebatas pada di titik tersebut di era digitalisasi saat ini yang memunculkan inovasi-inovasi terbaru yang berterbangan di Dunia.Karena itu masyarakat patut untuk mensupport program tranformasi televisi analog ke digital agar dapat di nikmati dampak positifnya kelak nanti.

                  Televisi digital dapat menciptakan konten-konten yang kreatif karna dengan digitalisasi televisi harus beradaptasi dengan konten-konten yang di sajikan di platform lainnya.Hal itu juga memberikan suatu peluang bagi masyarakat dapat mendapatkan peluang memberikan konten yang layak untuk di tayangkan di siaran televisi digital.

                  Memberikan sosialisasi tentang transformasi televisi digital kepada kerabat,teman,keluarga merupakan cara terbaik dalam membantu untuk merealisasikan program transformasi siaran televisi analog ke digital,karena dengan banyaknya masyarakat yang mengerti cara yang harus di lakukan dalam merubah siaran televisi analog ke digital maka proses transformasi siaran televisi analog ke digital tersebut dapat di lakukan dengan sepenuhnya di negara Indonesia.

                  Digitalisasi memberikan perubahan besar bagi berbagai aspek kehidupan dengan digitalisasi industri penyiaran televisi dapat berkembang pesat dan membawa banyak manfaat bagi masyarakat.

      Televisi digital juga dapat memblock siaran yang mengandung unsur-unsur negatif bagi para penonton agar konten yang di tayangkan selalu membawa unsur positif serta mendidik bagi penonton televisi serta televisi digital memiliki banyak konten edukatif yang cocok untuk di berikan kepada anak tanpa rasa takut atau khawatir jika anak menonton konten yang tidak bermanfaat atau tidak senonoh.

                  Televisi digital mendorong masyarakat untuk menikmati siaran televisi dengan maksimal dan menikmati konten yang memberikan dampak positif bagi kehidupan,karena bangsa yang maju karena pola pikir masyarakat yang selalu mendapatkan dampak positif disertai informasi-informasi yang aktual.

KESIMPULAN

Televisi digital membawa pengaruh positif bagi masyarakat.Dengan adanya transformasi televisi analog ke digital masyarakat dapat menikmati siaran televisi dengan maksimal dan minim gangguan siaran serta masyarakat dapat menikmati konten yang bervariatif dan edukatif yang di siarkan di televisi digital.Televisi digital dapat mengefisiensi spektrum frekuensi dan infrastruktur industri penyiaran.Oleh karena itu kita patut untuk mendukung program Analog Switch Off di Indonesia agar industri penyiaran televisi di Indonesia dapat terus berkembang menuju yang lebih baik.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun