Mohon tunggu...
Rutan Kelas IIB Magetan
Rutan Kelas IIB Magetan Mohon Tunggu... Penegak Hukum - Humas Rutan Kelas IIB Magetan

salah satu Unit Pelaksana Teknis (UPT) di bawah Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Rekreasi di Balik Jeruji, Rutan Magetan Putar Film untuk Warga Binaan Perempuan

21 Mei 2022   17:28 Diperbarui: 21 Mei 2022   17:29 84
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Antusiasme warga binaan waktu menonton film. Foto : Humas Rutan Magetan 

MAGETAN -- Sebagai salah satu langkah dalam pemenuhan hak-hak warga binaan pemasyarakatan (WBP) sesuai aturan perundang-undangan, terutama Undang-Undang Nomor 12 Tahun 1995 tentang Pemasyarakatan. Sore ini (21/5/2022), Rutan Magetan Kanwil Kemenkumham Jatim menggelar kegiatan nonton bareng Film "Jamila dan Sang Presiden" untuk warga binaan perempuan di aula Rutan

Antusiasme warga binaan waktu menonton film. Foto : Humas Rutan Magetan 
Antusiasme warga binaan waktu menonton film. Foto : Humas Rutan Magetan 

film drama Indonesia yang ditayangkan pada tahun 2009 tersebut merupakan film yang diadaptasi dari sebuah karya drama berjudul Pelacur dan Sang Presiden, yang ditulis Ratna Sarumpaet setelah menerima sebuah hibah dari UNICEF untuk menelaah perdagangan anak di Indonesia dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan masalah tersebut.

Ka. KPR Didi Rahmadi juga menyampaikan bahwa selama di Rutan Hak-hak warga binaan akan selalu di berikan dan di lindungi. "Selama menjalani pidana di dalam Rutan, WBP tetap dilindungi hak-haknya, seperti hak memperoleh perawatan kesehatan, makan, minum, pakaian, tempat tidur, latihan keterampilan, olah raga, atau rekreasi. Salah satu nya ya seperti ini, menonton film" Ujar Didi Rahmadi.

"Pemutaran film "Jamila dan Sang Presiden" ini selain menjadi salah satu ajang rekreasi bagi warga binaan perempuan juga sekaligus menjadi media pembelajaran bagi mereka," tutur Ka. KPR Didi Rahmadi

Antusiasme warga binaan waktu menonton film. Foto : Humas Rutan Magetan 
Antusiasme warga binaan waktu menonton film. Foto : Humas Rutan Magetan 

Warga Binaan pun antusias menonton film tersebut serta dapat mengubah sudut pandang mereka dalam berkehidupan. (Humas Rutan Magetan)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun