Mohon tunggu...
Rullysyah
Rullysyah Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penulis

Belajar dan Berbagi

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Pilihan

Jokowi Terbitkan Perppu KPK, Siapa yang Akan Dipermalukan?

27 September 2019   11:15 Diperbarui: 27 September 2019   11:40 1292
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemerintahan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Apakah yakin Jokowi akan mengeluarkan Perppu KPK, bukankah kemarin dalam konfrensi Pers Jokowi hanya mengatakan sedang mempertimbangkan akan menerbitkan Perppu UU KPK?

Kalau saya sih cukup yakin. Karena dalam konfrensi Pers tersebut Jokowi juga menyatakan akan mengundang BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa) dari wakil-wakil universitas-universitas yang berdemo sebelumnya. 

Jadi memang ada 2 janji yang dikeluarkan Jokowi kemarin. Keduanya berhubungan sehingga sangat kecil kemungkinannya Jokowi tidak jadi menerbitkan Perppu UU KPK.

Bisa dipastikan Jokowi akan mengeluarkan Perppu KPK apakah entah hari ini ata 1-2 hari ke depan. Masalahnya kemudian adalah kita tidak bisa menebak apa isi Perppu tersebut.  Apakah sekedar mencabut UU KPK yang baru disahkan, ataukah ada tambahan pasal-pasal yang kontroversial juga?

Mudah-mudahan isi Perppu tersebut hanya mencabut UU KPK yang baru. Soalnya kalau ada tambahan pasal-pasal lainnya (apalagi pasal-pasal kontroversial) maka polemic UU KPK ini tidak akan selesai-selesai. Semua orang akan rugi, kondisi politik nasional tidak menentu dan lain-lainnya.

HEBATKAH JOKOWI BILA JADI MENERBITKAN PERPPU KPK?

Kata Wakil Ketua KPK Saut Sitomorang, Jokowi terbitkan Perppu artinya Jokowi Presiden RI terkeren dibanding Presiden-presiden RI lainnya. "Hadeh, terlalu berlebihan pak Saut." Lebih keren SBY keles. 

Karena SBY berani mengeluarkan Perppu tanpa harus didesak mahasiswa dan anak STM. Sementara Jokowi harus didesak anak mahasiswa dan STM. Hehehe.

Jokowi tidak hebat sama sekali menurut saya. Saya sangat bersyukur bila Jokowi mengeluarkan Perppu KPK karena itu akan meredamkan situasi politik nasional. Bisa dibilang telat dan terkesan "Dipaksa Rakyat" untuk itu. Tapi sudahlah yang penting Jokowi keluarkan Perppu KPK agar KPK Selamat.

Tapi di sisi lain ada yang lucu juga melihat beberapa pendukung Jokowi fanatic yang ngarang-ngarang cerita. Mereka bilang Jokowi hebat karena melawan DPR pakai tangan Mahasiswa. Aduh. Ini darimana judulnya membuat cerita Superman soal Jokowi?  

Jokowi itu terpaksa terbitkan Perppu karena situasi nasional yang gawat darurat. Itu bukan maneuver politik seorang Superman. Tapi ah sudahlah, namanya juga fans-fans berat. Pastilah cara berpikirnya berbeda.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun