Mohon tunggu...
Rudy W
Rudy W Mohon Tunggu... Lainnya - dibuang sayang

Ngopi dulu ☕

Selanjutnya

Tutup

Bola

Semakin Sulit bagi Maung Bandung untuk Juara

19 November 2018   00:01 Diperbarui: 20 November 2018   15:39 587
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Persib bandung goal. Com

Sementara itu dalam laga lain Liga 1 Gojek, Persebaya Surabaya kembali menunjukkan keperkasaannya dengan menundukkan Bali United FC dengan skor 5-2.

Bertandang ke Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, sarang dari Bali United FC, kelima gol bagi Bajul Ijo masing-masing dicetak oleh David da Silva di menit ke 8, 30, dan 75 dan Osvaldo Hay di menit ke 34 dan 57.

Sedangkan gol bagi Bali United FC disumbangkan oleh Ilija Spasojevic di menit ke 58, dan Melvin Platje di menit ke 90+4.

Jajang Nurjaman memang luar biasa. Kondisi paling bawah Persebaya semakin menanjak naik merangkak ke posisi lebih atas semenjak Bajul Ijo ditangani oleh Jajang Nurjaman. Dalam enam laga terakhir, tercatat Persebaya Surabaya membobol gawang lawan sebanyak 20 gol.

Dengan tambahan hattrick yang dibuat David da Silva kontra Bali United FC, Minggu (18/11/2018) malam tersebut, David da Silva kini telah mencetak sebesar 20 gol. Dialah pencetak gol terbanyak saat ini, alias top skorer.

Dengan hasil laga di atas, Persebaya kini berada di urutan ketujuh dengan koleksi 44 poin, dan Bali United FC di posisi enam dengan 44 poin di pekan ke 31. Dan keduanya masih menyisakan tiga laga sisa.

Luar biasa, sejak ditangani Jajang Nurjaman di posisi bawah, kini Persebaya Surabaya semakin menanjak naik ke papan atas klasemen, bahkan klub-klub raksasa bisa dilumpuhkan oleh Bajul Ijo.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun