Mohon tunggu...
Rochmawati Arifin
Rochmawati Arifin Mohon Tunggu... ibu rumah tangga -

Ibu 3 anak yang sedang belajar menulis kembali

Selanjutnya

Tutup

Catatan

Tikus versus Kunyit

12 November 2014   04:28 Diperbarui: 17 Juni 2015   18:02 66
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Saya ingin berbagi  pengalaman dengan teman –teman di media ini. Biasanya saya datang bulan teratur dalam tiap bulannya,mungkin sejalan dengan usia yang bertambah maka datang bulan dalam beberapa bulan ini tidak teratur. Sebagai seorang muslim saya mengawali dengan menganalisa bagaimana hukum –hukum islam mengatur wanita datang bulan di luar jadwal. Dan kesimpulannya jika seorang wanita datang bulan di luar jadwal nya maka adalah bukan darah haid dan kalau dalam Islam di sebut dengan istikhadah (darah penyakit). Pada akhirnya saya memeriksakan ke dokter kandungan dengan keluhan keluar  darah merah cerah dan pusing-pusing. Ternyata hasil USG saya positif ada kista dalam rahim dengan ukuran 6x4cm. Saya mencari informasi tentang bagaimana menyembuhkan kista dengan cara herbal dan banyak yang berhasil dengan mengkonsumsi godogan kunyit putih yang diparut. .Alhasil saya mencoba ramuan di atas dan sudah berjalan tiga hari. Alhamdulillah hasilnya badan menjadi segar dan pegal-pegal di bagian leher hilang serta rasa pusing berkurang. Namun demikian ada hal yang mengherankan,  kebetulan di rumah saya banyak  tikus, terutama di dapur,  sudah banyak cara mengusir tikus diantaranya dengan memberi racun, namun demikian dampaknya kurang bagus kadang bisa mati di sembarang tempat bisa diatas plafon rumah sehingga baunnya bisa ber hari-hari, atau dengan cara lain dengan menggunakan lem. Setelah beberapa hari saya menggodok kunyit 2 kali sehari dengan bau yang cukup menyengat, tikus-tikus itu hampir tidak pernah mau mampir lagi ke dapur saya. Keheranan saya ini dirasakan oleh seluruh penghuni rumah karena sudah 3 hari ini tikus-tikus itu permisi satu demi satu dari rumah kami. Jadi.bagai sekali merengkuh dayung, saya bisa mengobati penyakit saya, tapi juga rumah menjadi sehat karena tikus permisi dengan sendirinya. Mungkin karena dari bau menyengat kunyit putih itu karena setelah saya tanya ke Syaikh google, ternyata tikus paling tidak suka  dengan bau-bau menyengat ......Barangkali ada yang ingin mencoba mengusir tikus dengan bau menyengat seperti bau kunyit putih ini ....monggo SELAMAT  MENCOBA..........


Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun