Mohon tunggu...
Rizkyta KhaerunnisaPutri
Rizkyta KhaerunnisaPutri Mohon Tunggu... Atlet - Universitas Pendidikan Indonesia

Mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

KKN UPI 2022: Tingkatkan Semangat Membaca, Berantas Pernikahan Dini di SMP PGRI Lembang

8 Agustus 2022   18:37 Diperbarui: 8 Agustus 2022   18:50 210
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Lembang (28/07/2022) - Universitas Pendidikan Indonesia mengajak mahasiswa berkolaborasi dalam percepatan pembangunan desa di seluruh Indonesia. Dengan kegiatan KKN tematik, mahasiswa dapat ambil bagian dalam percepatan pencapaian 18 tujuan SGDs Desa. 

Adapun tema yang diperoleh kelompok 75 adalah Desa Peduli Pendidikan. Dengan tema ini kegiatan yang kami lakukan berfokus di salah satu Desa sesuai dengan tempat tinggal yaitu Desa Jayagiri. 

Setelah melakukan survey ke sekolah formal dan non-formal alhasil dengan meninjau beberapa permasalahan yang ada, kami tertarik untuk melakukan kegiatan KKN tematik di SMP PGRI Lembang.

Mahasiswa KKN melaksanakan berbagai program kerja diantaranya, memberikan penyuluhan mengenai Narkoba, Pernikahan Dini hingga Seks Edukasi dan juga mengadakan lomba membuat pojok baca untuk meningkatkan semangat membaca peserta didik.

Penyuluhan tersebut dilaksanakan karena di SMP PGRI Lembang ini kerap terjadi kasus-kasus mengenai pernikahan dini dan pelecehan seksual. Seperti yang diketahui bahwa selama pandemi Covid 19 ini ditengarai terjadi akibat permasalahan ekonomi. 

Hal lain juga terjadi karena turunnya kualitas dan kuantitas orang tua dalam pengasuhan anak. Sehingga anak kurang mendapatkan pengawasan yang memadai, hal tersebutlah yang membuat anak jadi rentan terhadap hal-hal yang negatif seperti pergaulan bebas, pornografi dan menurunnya semangat belajar.

Besar harapan jajaran guru di SMP PGRI Lembang ini kepada mahasiswa KKN agar memberantas pernikahan dini yang mana kasusnya banyak terjadi pada siswi yang menginjak kelas 8 bahkan ada kasus dimana siswi kelas 9 yang akan melaksanakan Ujian Nasional namun orang tua berkata lain dan berujung untuk menikahkan putrinya tersebut. 

Mahasiswa KKN bekerjasama dengan dr. Nurvica Rizkia Zyana Putri dan dr. Felicia dari Puskesmas Jayagiri untuk melakukan penyuluhan mengenai Narkoba, Pernikahan dini dan Seks Edukasi.

Harapan dari kegiatan tersebut dapat menambah wawasan pengetahuan mengenai kesehatan reproduksi anak. Lalu tujuan diselenggarakannya kegiatan tersebut untuk memberantas angka pernikahan usia dini di SMP PGRI Lembang. Dan agar tidak menimbulkan permasalahan baru yang lebih pelik apabila tidak ada tindakan/upaya pencegahan.

Program kerja yang mahasiswa KKN lakukan selanjutnya adalah mengadakan lomba membuat pojok baca atau pohon literasi setiap kelas, tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengembangkan minat bakat,  mengasah kreativitas juga meningkatkan minat baca siswa. 

Jika dilihat dari data yang di kutip dari sini, data UNESCO menyebutkan bahwa minat baca masyarakat Indonesia sangat memprihatinkan hanya 0,001%, artinya dari 1000 orang hanya 1 orang yang rajin membaca, hal tersebut menjadi keresahan sekaligus meleterbelakangi penulis pribadi untuk membuat pojok baca. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun