Mohon tunggu...
Novy29 ( Novy E.R. )
Novy29 ( Novy E.R. ) Mohon Tunggu... Penulis - Writing ; Blogger, Employee, Travelling, Reservasi Villa Family and Grup (Tanpa Kamaran). Penyuka warna merah dan pink. Memiliki definisi dalam literasi, ‘menulis itu adalah liburan dan jalan-jalan yang menyenangkan serta untuk mencegah kepikunan dini.’

Blogs : http://rivitacahayaqalbu.wordpress.com/ On Media Cetak & Buku : 1. Karnaval Banteng, Apa Manfaatnya Sih ? (Year 2008 at Media Lokal Malang Raya) . 2. Obyek Wisata Kota Wisata Batu (Year 2008 at Media Local Malang Raya) . 3. Cukuplah Kematian Sebagai Nasehat (Majalah Intisari Hidayah, Desember 2010) . 4. Antologi "Merah Putihnya Cinta" by Jaringan Penulis Indonesia by EK Publisher (2011) . 5. Citizen Reporter Harian Pagi Surya "Kreatif Menulis Opini” (Januari 2018) . 6. Esai Harian Pagi Radar Malang "Aktif Di Sosmed Kuncinya Pada Niat Dan Tujuan" (Januari 2018) . 7. Antologi Cerpen, Puisi, Artikel "Malang Dalam Aksara" by Malang Menulis (Feb 2018) . 8. Esai Harian Pagi Malang Post "Ambil Alih Pengelolaan Air Swasta Oleh Pemda" (Agustus 2018) . 9. Antologi Cerpen & Puisi "Serpihan Rindu" by AE Publishing (Agustus 2018) . 10. Antologi Cerpen, Puisi, Artikel "Nuansa Cinta Ramadhan" by AE Publishing (September 2018) . 11. Antologi Fiksi "Mayapada Puaka" by AE Publishing (November 2018) . 12. Antologi Flash True Story "You Are My Hero" by AE Publishing (Desember 2018) . 13. Antologi Fiksi "Kasih Tak Sampai 2" (Mei 2019) . 14. Esai Harian Pagi Malang Post "Bangga Jadi Santri" (Oktober 2018) . 15. Antologi Fiksi "LDR" by AE Publishing (November 2019) . 16. Citizen Reporte Majalah Air Minum "Jambore Gowes Tukang Ledeng Jawa Timur" (2017) . 17. Citizen Reporte Majalah Air Minum "Gelar Peringatan 1 Muharam 1440 H" (2017) . 18. Antologi Puisi "Pohon Luka" by AE Publishig (2019) . 19. Antologi True Story Inspiratif Trust Me, I'm A Writer by Mandiri Jaya Malang (Juli 2020) . 20. Citizen Reportase Majalah Air Minum “Diklat Jurnalistik Perumdam Among Tirto Kota Batu” (Juli 2021) 21. Antologi True Story Inspiratif, Aku Pasti Bisa! by Samudra Biru Yogyakarta (September 2021) 22. Antologi Resume, Satu Buku Banyak Ilmu by Trust Media Yogyakarta (November 2021) 23. Antologi Esai, Great Life Project! By Trust Media Yogyakarta (Februari 2022) 24. Antologi Keren, Good Vibes Only by Trust Media Yogyakarta (Februari 2022) 25. SEGERA 26. SEGERA

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Memilih Akomodasi dan Transportasi Saat Travelling

20 Januari 2020   17:03 Diperbarui: 20 Januari 2020   17:12 629
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sarana transportasi untuk bepergian, nyaman kan (Doc. Pri)

Bepergian itu asyik. Menyenangkan. Bisa membuat kita menjadi awet muda. 

Siapa yang tak suka dengan  acara jalan-jalan. Mau ke gunung, pantai atau pun wisata-wisata buatan so pasti semua suka. Terlebih berwisata ke luar kota maupun ke luar negeri. Ya, refreshing sejenak dari rutinitas keseharian. Segar rasanya setelah jalan-jalan. Sendirian. Berdua. Bersama keluarga. Bersama rombongan saat bepergian. 

Selain masalah financial tentu saja menjadi perhatian utama saat bepergian, tentu ada hal lain yang layak kita pertimbangkan. Tanpa ada uang tak mungkin kita bisa jalan-jalan. Transportasi dan penginapan membutuhkan uang untuk biaya sewa. Transportasi menjadi sarana utama pilihan kita hendak bepergian. Mau naik kereta api, pesawat terbang, bus ataupun mobil. Pun, dengan sarana akomodasi juga penting. Mau menginap hanya semalam atau lebih atau sesaat (short time, istilahnya di dunia kepariwisataan untuk sewa menyewa tak bermalam atau hanya beberapa  jam). 

Transportasi 

Bukan karena sok  hanya mau sarana transportasi exclusive atau VIP tapi sarana satu ini perlu diperhatikan saat hendak melakukan sebuah perjalanan. Tidak mungkin dong di saat acara keluar kota atau keluar negeri tiba-tiba transportasi kita mengalami kendala. Tentu saja dipilih yang bagus dan terawat. Mahal tak apalah asal selamat sampai tujuan pulang pergi. 

Bukan mendahului kehendak Tuhan sih, kita wajib berusaha lebih dulu. Bilamana sudah berusaha mencari yang terbaik ternyata terjadi musibah itu sudah takdir-Nya yang tak dapat kita tolak. 

Seperti bepergian dengan layanan pesawat terbang. Memilih pesawat terbang bukan karena mahal, kelas executive. Kelas ekonomi tak masalah yang pasti jenis pesawat terbang mesti terbaik dong. Pelayanan dan rating tingkat pengguna para penumpang yang bagus layak kita pilih. Kembali yang saya di atas, bukan mendahului kehendak-Nya, kita hanya berusaha mencari yang terbaik dari yang terbaik. Nyaman. 

Barang bawaan dan oleh-oleh masa mesti oper trans , capek deh--dokpri
Barang bawaan dan oleh-oleh masa mesti oper trans , capek deh--dokpri
Akomodasi 

Siapa sih yang tak suka bermalam di penginapan yang serba wah. Layanan lengkap  ada kolam renang biar benar-benar rileks, buffet menu, wifi koneksi lancar. Itu kalau rejeki kita entah dapat jatah gratisan saat berlibur atau memang kita ditakdirkan hidup bergelimang harta. Kalau hidup pas-pasan dan kita butuh sekali melakukan sebuah perjalanan dan mesti  menginap, bagaimana hayo? Tak sanak saudara maupun handai taulan. Hotel jadi tempat jujugan untuk beristirahat. Dan tak ada pembiayaan untuk perihal penginapan. 

Ada sanak saudara  atau handai taulan yang kita kenal dan dekat tak masalah. Tapi tetap saja ada dana yang keluar. Tidak bayar penginapan namun memberi tali asih sebagai rasa terima kasih telah memberikan tumpangan bermalam dengan gratis. 

Penginapan nyaman, bersih dan strategis (DocPri)
Penginapan nyaman, bersih dan strategis (DocPri)
Untuk bermalam di sebuah penginapan, tak harus mewah karena kita hanya numpang istirahat sebentar, menata dan merapikan barang bawaan dan oleh-oleh. Yang penting adalah nyaman, bersih dan strategis.  Nyaman buat bepergian seorang diri atau bersama keluarga - rombongan.  Bersama anak-anak atau belum cukup umur sebisa mungkin dijauhkan dari tempat menginap yang ada layanan maksiat. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun