Mohon tunggu...
Risna Nugroho
Risna Nugroho Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Blogger

Blogger, Ibu Rumah Tangga, Homeschooler, Chiang Mai, Thailand, tulisan lainnya di blog.compactbyte.com

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Belajar Gratis di Coursera, Dapat Ilmu dan Sertifikat

13 Mei 2020   17:27 Diperbarui: 21 Juni 2021   15:15 6777
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Belajar Gratis di Coursera, Dapat Ilmu dan Sertifikat (unsplash/aaron-burden)

Coursera.org merupakan sebuah platform yang menyediakan kelas belajar dalam jaringan. Sehubungan dengan pandemi Covid-19, Coursera membagikan kursus bersertifikat gratis. Sebelum membahas tentang cara mengikuti kelas di Coursera, saya akan perkenalkan dulu lebih lanjut tentang Coursera

Coursera bekerjasama dengan berbagai universitas dan perusahaan terkenal di dunia. Setiap kelas yang diberikan diajar oleh pengajar profesional. 

Kelas yang diberikan sangat bervariasi termasuk belajar bahasa, manajemen, bisnis, psikologi, pemrograman, kesehatan, matematika dan logika, seni, sampai pengembangan diri.

Kelas yang ditawarkan di Coursera bisa berupa kelas dengan topik tertentu atau bagian dari spesialiasi (beberapa kelas dengan topik yang sama). Selain tawaran untuk mendapatkan sertifikat dari program spesialisasi.

Ada juga program untuk mendapatkan gelar magister dari beberapa universitas yang bisa diikuti di Coursera. Kelas-kelas spesialisai dan gelar tentunya tidak gratis, tapi kalau diperhatikan, mereka juga menawarkan untuk bantuan keringanan pembayaran.

Baca juga : Belajar Online Bersama Komunitas Coursera Indonesia

Kebanyakan kelas bahasa pengantarnya dalam bahasa Inggris (beberapa ada dalam bahasa Spanyol), jadi untuk dapat mengikuti kelas ini kita perlu mengerti bahasa Inggris, setidaknya untuk mendengarkan dan membaca. Pelajaran diberikan dalam bentuk rekaman video yang dilengkapi dengan subtitle dan beberapa catatan untuk pelajaran tersebut. 

Kalau kita memang cukup niat untuk belajar, dengan bermodal buka kamus rasanya kita bisa mengikuti kelasnya karena videonya bisa diputar ulang dan tidak terpaku waktu seperti kelas yang memakai aplikasi Zoom.

Sebenarnya saya sudah tahu situs belajar Coursera ini sejak lama. Bahkan tahun lalu saya sudah menyelesaikan dua kelas bahasa Korea gratis di situs tersebut. Tapi, tahun ini saya mengulang mendaftar kelas belajar lagi karena saya ingin mendapatkan sertifikat gratisnya.

Tahun lalu, suami saya juga pernah mengikuti kelas spesialisasi Deep Learning dari Coursera dan mendapatkan sertifikat dengan membayar. Kelas spesialisasi terdiri dari beberapa kursus untuk menguasai sebuah bidang keahlian. Ceritanya pernah dia tuliskan di sini.

Kursus di Coursera dengan sertifikat gratis

Masa pandemi Covid-19 ini, banyak hal digratiskan supaya orang-orang bisa melakukan hal positif selama di rumah saja. Coursera juga termasuk yang memberikan kelas dengan sertifikat gratis untuk 115 dari sekian banyak kursusnya. Ini kesempatan untuk mendapatkan ilmu dan sertifikat gratis dari Coursera.

Ada banyak kursus menarik di sana, berikut ini gambaran dari kelas-kelas yang ditawarkan yang mendapatkan gratis sertifikat.

Beberapa topik yang ditawarkan gratis sertifikat dari Coursera (Sumber: blog.coursera.org) 
Beberapa topik yang ditawarkan gratis sertifikat dari Coursera (Sumber: blog.coursera.org) 

Kalau Anda tertarik dengan topik yang ada dan ingin mendaftar kelas dengan sertifikat gratis, bisa dilihat daftar lengkapnya di sini. Penawaran ini berlaku sampai akhir Juli 2020. 

Ketika mendaftar, pastikan melihat banner yang menyatakan Coursera together dan kelas gratis. Kalau tidak muncul bannernya, bisa di-refresh halamannya. Setelah check out kita diberi waktu 180 hari untuk menyelesaikan pelajarannya jika ingin mendapatkan sertifikat.

Kemarin, saya sudah mendapatkan sertifikat dari kelas "First Step Korean" yang diselenggarakan oleh Yonsei University. 

Walaupun tahun lalu sudah mengambil kelas yang sama, saya sengaja mengulang belajar semua materinya untuk mengingat kembali apa yang pernah dipelajari. 

Baca juga : Tanpa Kursus, Begini Cara Belajar Bahasa Mandarin secara Otodidak

Belajar bahasa ini butuh praktik terus menerus, banyak hal yang saya sudah tahu lalu lupa lagi karena tidak digunakan sehari-hari.

Sertifikat diberikan dalam bentuk digital berupa file pdf. Selain itu juga diberikan tautan ke sertifikat untuk dicantumkan misalnya di LinkedIn. Untuk sertifikat saya bisa di lihat di link ini.

Setelah menyelesaikan kursus bahasa Korea, saya mendaftarkan diri untuk kelas berikutnya. 

Kali ini, saya iseng mau belajar soal anjing dan kucing. Saya ingin tahu, kalau anjing lebih pintar dari kucing, kenapa banyak orang senang memelihara kucing. 

Kita bisa mendaftarkan diri di beberapa kelas sekaligus kalau memang kita punya waktu untuk mengerjakannya.

Cara mendaftarkan kelas untuk mendapatkan sertifikat gratis ini sebagai berikut:

Saat mendaftar, pastikan ada banner Coursera Together seperti ini (sumber: dokpri)
Saat mendaftar, pastikan ada banner Coursera Together seperti ini (sumber: dokpri)
  1. Pilih kursus dan pastikan ada banner Coursera together di bagian atas halaman. Jika belum ada, bisa di-refresh halamannya sampai terlihat bannernya
  2. Pilih kelas yang berbayar, promosinya nantinya akan dihitung saat proses pembayaran.
  3. Pastikan ada potongan harga dan angka yang harus dibayarkan menunjukkan angka nol.
  4. Pendaftaran berhasil dan Anda bisa mulai belajar.

Cara belajar di Coursera

Belajar di Coursera ini bisa dilakukan sepenuhnya secara mandiri. Kita tidak harus menunggu jadwal tertentu atau mengikuti kelas video tatap muka dengan pengajarnya. Kita diberikan keseluruhan materi video dan catatan kuliah sekaligus saat kita mendaftarkan diri untuk mengikuti kelasnya.

Untuk kemudahan akses materi, kita bisa mendownload aplikasinya di ponsel ataupun membuka dari browser di komputer. Selanjutnya, kita bisa mengunduh materi yang diberikan dan belajar tanpa harus terhubung ke internet selalu.

Biasanya, walaupun sebuah kelas ditargetkan selesai dalam beberapa minggu, kita bisa mengerjakannya lebih cepat kalau memang kita sedang semangat tinggi. Setiap minggunya, setelah menyelesaikan materi kita diminta untuk mengerjakan soal tes atau tugas tertentu.

Kalau kita terlewat dari tenggat waktu yang ditentukan di awal, kita bisa mengatur ulang tenggat waktu yang baru dan meneruskan kursus tersebut. 

Karena materi sudah diberikan langsung, suami saya bisa menyelesaikan lima kursus dalam spesialisasi deep learning dalam waktu kurang dari 1 bulan. 

Baca juga : Kursus Bahasa Inggris Gratis di Sebasa Polri dengan Web Learning

Normalnya, sebuah kursus butuh antara 10 sampai 20 jam untuk menyelesaikannya. Untuk menyelesaikan 5 kursus berarti bisa jadi membutuhkan waktu 100 jam. Tapi pada akhirnya semua kembali dengan kecepatan kita belajar juga untuk menyelesaikan semuanya.

Aplikasi Coursera juga bisa memberikan pengingat buat kita setiap hari belajar. Kalau kita terlewat tenggat waktu mingguan, kita akan mendapatkan e-mail yang mengingatkan kita untuk mengejar ketertinggalan. Metode belajar mandiri seperti ini, akhirnya kembali ke diri kita sendiri, mau meneruskan atau malah melupakan saja.

Kelas-kelas yang digratiskan memang bukan kelas yang memberikan spesialisasi, tapi banyak kelas yang menarik kalau kita sekedar ingin mengetahui tentang topik tertentu. 

Selain kelas belajar bahasa Korea, ada juga kelas untuk belajar bahasa Mandarin. Kalau ingin belajar pemrograman, kelas belajar pengenalan pemrograman atau pemrograman di Android juga ada. 

Bahkan kelas tentang dinosaurus atau gunung juga ada. Tinggal kita sesuaikan dengan minat kita saja.

Belakangan ini Coursera juga membuat sistem berlangganan tahunan untuk perseorangan ataupun untuk perusahaan yang ingin membuat karyawannya belajar hal-hal baru. Dengan sistem berlangganan, kita bisa mengikuti sebanyak-banyaknya kelas bersertifikat dalam setahun.

Penutup

Mengikuti kelas online seperti Coursera ini walaupun tanpa sertifikat sebenarnya sudah cukup berguna untuk menambah pengetahuan. Adanya sertifikat diperlukan terutama untuk yang mencari pekerjaan atau aktif bekerja. 

Di banyak tempat, sertifikat menjadi bukti kalau seseorang sudah pernah belajar dan diharapkan punya keahlian dari hasil belajarnya.

Saya sebenarnya tidak butuh sertifikat dan lebih butuh ilmunya. Tapi ya mumpung gratis sertifikatnya, kenapa tidak dimanfaatkan saja. Siapa tahu suatu hari nanti dibutuhkan dan jadi berguna.

Saya berharap, universitas dan perusahaan di Indonesia juga bisa membuat kelas-kelas seperti Coursera ini yang bisa diakses secara gratis dan hanya membayar jika butuh sertifikasinya saja.

Mumpung banyak waktu di rumah saja, yuk kita manfaatkan belajar berbagai hal dari Coursera.

tulisan ini telah tayang di blog pribadi penulis

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun