Mohon tunggu...
Risma Safitri
Risma Safitri Mohon Tunggu... -

Mahasiswa Universitas Sriwijaya Fakultas Ekonomi Jurusan Ekonomi Pembangunan angkatan 2011

Selanjutnya

Tutup

Catatan Pilihan

Lentera Pendidikan untuk Indonesia

7 Agustus 2014   15:07 Diperbarui: 18 Juni 2015   04:11 148
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
14073735121050916642

LENTERA PENDIDIKAN UNTUK INDONESIA EMAS

Judul  Buku     :  Oase Pendidikan di Indonesia, Kisah Inspiratif Para Pendidik

Penulis            : Tim Penulis Mitra Forum Pelita Pendidikan

Penerbit           : Tanoto Foundation dan Raih Asa Sukses

Tahun Terbit    : Jakarta 2014, Cetakan Pertama

Tebal Buku      : V + 260 hlm.; ilus.; 23 cm

“The moment you stop learning, your brain becomes cancerous.

Continue to improve, continue to learn-never stop learning.”

Kata-kata motivasi dari Bapak Sukanto Tanoto sebagai aktivis pendidikan dan pendiri dari Tanoto Foundation tersebut, menjadi sumber kekuatan utama dalam menerbitkan buku yang berjudul “Oase pendidikan di Indonesia: kisah inspiratif para pendidik” , bahwa tidak ada kata berhenti untuk belajar, belajar dan terus belajar, baik bagi pelajar maupun pengajar demi kemajuan bangsa Indonesia yang sangat kita cintai ini.

Buku ini terbagi menjadi tiga bagian besar yaitu first, pembelajaran yang memerdekakan, mengisahkan berbagai pendidikan alternatif yang berhasil diterapkan para pendidik untuk meningkatkan kualitas dan kreatifitas para anak didiknya. Second, anak dan komunitas belajarnya, mengisahkan tentang pendidikan anak yang tumbuh melalui kebersamaan dalam komunitas melalui Tiem Work. Third, membangun profesionalisme guru, menceritakan tentang berbagai cara meningkatkan kualitas guru yang professional.

Jangan khawatir bagi para pembaca yang bukanberlatar belakang pendidikan keguruan karena pada hakikatnya kita semua adalah pembelajar dan pengajar, buku ini juga ditulis oleh 18 penulis yang tergabung dalam tim penulis mitra forum pelita pendidikan yang semuanya berlatar belakang sebagai tenaga pendidik. Selain tugas utama sebagai pendidik, beberapa dari mereka adalah aktivis pendidikan dan kemanusiaan. Jadi, bener-bener recomended banget bagi para pembaca yang ingin menjadi estapet perjuangan dan cita-cita bangsa Indonesia yang sangat kita cintai ini.

Semuanya akan terselesaikan dengan cinta terlebih cinta yang datang dari lubuk hati terdalam dari seorang guru, guru yang dengan ikhlasnya mengajarkan kepada anak didiknya akan arti sebuah kehidupan terang benderang walaupun sebatas dengan cahaya lentera. Guru yang baik adalah guru yang menyertakan hatinya saat mengajar.

Pendidikan merupakan hal yang amat penting dalam kehidupan untuk dapat mencapai kehidupan yang lebih baik menuju Indonesia emas dan memutuskan lingkaran kemiskinan. Bagaimanakah cara agar pendidikan dapat menyenangkan dihati anak-anak didik? Kapasitas pendidik seperti apakah yang dapat menjadi seorang guru yang baik dan profesional? Buku Oase Pendidikan di Indonesia memberikan jawaban atas pertanyaan-pertanyaan tentang polemik pendidikan di Indonesia. Dengan kisah nyata kita dapat mengambil hikmah dan pelajaran yang jauh lebih berharga atas ketulusan yang dimiliki oleh jiwa pendidik.


Do not miss,

Happy reading :)

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun