Mohon tunggu...
Suci Santy Risalah
Suci Santy Risalah Mohon Tunggu... Freelancer - Risalah Husna

Love kids, writing and coffee. English Bachelor. Love mountain and sea.

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Sehat dengan Ikan Hasil Laut Negeri Sendiri

2 September 2015   02:26 Diperbarui: 2 September 2015   03:33 369
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tahun 2003, KML mulai mengembangkan dan mengolah rajungan. Menganggapi pasar yang semakin besar, tahun 2005 KML mulai mengolah hasil laut ke dalam bentuk olahan lain seperti baso seafood, tempura dan lainnya. Permintaan pasar yang makin bergairah dan variatif, 2013 KML mengolah seafood menjadi olahan kering seperti ikan teri nasi balado, keripik ikan kalapan dan teri jengki balado.

Dan, yang terbaru KML mengelurkan produk sayur yaitu edamame. Edamame itu kacang kedelai, namun ini lebih familiar di Jepang dan negara luar daripada di Indonesia.

Berdayakan Nelayan Lokal

Ini yang menjadi poin menarik bagi saya. Untuk memenuhi kebutuhan produksi, KML memberdayakan 100 ribu nelayan. Nelayan-nelayan tersebut tersebar di perairan yang kaya akan hasil laut seperti Jawa, Lombok, Flores, Kupang, Dowo, Luwuk dan Gorontalo. Jelas, saya jadi bangga karena nelayan-nelayan kita punya peran penting dalam olahan KML yang sudah ‘Go International’.

Jika diakumulasi, hasil tangkapan laut KML mencapai 2000 ton per tahunnya. Semuanya berkat kerjasama yang baik antara KML dengan para nelayan binaan.

Tiap pulau biasanya menghasilkan tangkapan yang berbeda-beda. Seperti; pulau Sulawesi banyak menghasilkan gurita, Jawa terkenal dengan ikan teri. Untuk udang, dihasilkan dari tambak di Makasar dan Gresik. Istimewanya, udang hasil tambak 50 ribu penambak udang ini telah masuk ke jaringan retail Wallmart di Amerika Serikat. Baik menggunakan label sendiri ataupun privat. Bangganya..


Prestasi Kelola Mina Laut

21 tahun meramaikan pasar seafood, KML telah memiliki pasar di 30 Negara. Dan pasar terbesarnya ada di Amerika dan Jepang. Ada 2000 kontainer seafood per tahun yang dikirim KML untuk memenuhi pasar. Semua target produksi berhasil dicapai berkat kerjasama yang baik. Kerjasama antara ratusan ribu nelayan dan petani tambak yang menjadi binaan KML.

Dan, keberhasilan mengembangkan usaha perikanan, KML dianugerahi penghargaan Indonesian Export Award 2001, Wirausahawan Terbaik 2009, Perusahaan Peduli Pendidikan 2010, dan yang baru-baru ini Indonesian Most Creative Companies 2015.

Produk Kelola Mina Laut

[caption caption="Produk yang dihasilkan oleh Kelola Mina Laut"]

[/caption]

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun