Mohon tunggu...
riap windhu
riap windhu Mohon Tunggu... Sales - Perempuan yang suka membaca dan menulis

Menulis untuk kebaikan

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Semangat "Never Give Up" dan "Sport Tourism" di Mandiri Jakarta Marathon 2017

2 November 2017   15:05 Diperbarui: 2 November 2017   22:21 1717
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Simon H Aruan yang bercita-cita jadi atlit, sudah mengumpulkan 87 medali lomba lari (dokpri)

Selain itu, lewat  MJM 2017,  CSR Mandiri juga mengajak kegiatan amal (charity) bersama dengan komunitas Berlari Untuk Berbagi (BUB).  Selama kegiatan dilakukan live streaming dan virtual run. Ke depan, MJM nantinya juga  akan digelar di daerah lain, tak hanya Jakarta.

Medali peserta MJM bergambar pemain Tanjidor, kesenian khas Jakarta (dokpri)
Medali peserta MJM bergambar pemain Tanjidor, kesenian khas Jakarta (dokpri)
Penjelasan mengenai Tanjidor di sisi dua medali peserta MJM (dokpri)
Penjelasan mengenai Tanjidor di sisi dua medali peserta MJM (dokpri)
Dominasi Pelari Kenya

Masih seperti tahun-tahun sebelumnya, pemenang lomba lari Full Marathon Jakarta Mandiri 2017 masih didominasi oleh pelari Kenya.  Meski demikian, pelari Anouar El Ghouz  asal Maroko, berhasil meraih juara pertama dengan catatan waktu 02: 21: 23 dan memperoleh hadiah sebesar Rp.70 juta. Inilah ajang Full Marathon pertama buat Anouar, yang sebelumnya biasa ikut Half Marathon.

Anouar  berhasil melewati dua pelari Kenya, yakni  Geoffrey  Kiprotich Birgen sebagai runner up  dengan catatan waktu 02:21:32  memperoleh hadiah Rp. 45 juta, dan Josphat Kiptanui Too memperoleh Rp.35 juta, di tempat ketiga dengan catatan waktu 02:22:42.

Pelari asing tiba di finish. Pelari Kenya mendominasi peraih medali kemenangan di MJM 2017 (dokpri)
Pelari asing tiba di finish. Pelari Kenya mendominasi peraih medali kemenangan di MJM 2017 (dokpri)
Pada kategori Full Marathon 42 KM wanita, keseluruhannya diraih oleh pelari Kenya, yakni  Peninah Jepkoech dengan waktu 03:07:54, Margaret Njuguna  (03:08:15) dan Rotich Jane (03:09:14). Hasil lengkap Mandiri Jakarta Marathon 2017, bisa dibaca disini

Dari total hadiah Rp 774 juta, pelari Indonesia harus rela untuk meraihnya pada kategori lain. Namun, biar bagaimanapun, seperti diungkapkan sebelumnya, ajang Mandiri Jakarta Marathon bukanlah semata-mata untuk meraih kemenangan dan hadiah.


Odeta Vina, pelari perempuan pertama kategori 10 K yang mencapi finish (dokpri)
Odeta Vina, pelari perempuan pertama kategori 10 K yang mencapi finish (dokpri)
Ada upaya mencapai pola hidup sehat, rutinitas berolahraga, ada kebersamaan, kekompakan, rekreasi, wisata, atau hingga kebahagiaan berhasil menempuh tantangan untuk menaklukan marathon.

Para pelari telah berhasil menaklukan dirinya dengan tidak pantang menyerah dan mengikuti  filosofi marathon, yakni kecepatan, napas panjang, kerja sama tim dan persiapan. Selain itu, setidaknya lewat Maratoonz Sprint, muncul bibit-bibit muda atletik. Never Give Up Marathon dan Sport Tourism di Indonesia !

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun