Mohon tunggu...
REZA SARIF
REZA SARIF Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - mahasiswa

mahasiswa uin maulana malik ibrahim malang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pentingkah Pluralisme dan Multikulturalisme Diterapkan?

25 November 2021   12:51 Diperbarui: 25 November 2021   13:12 208
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Maksudnya yaitu Setiap individu hendaknya bersikap terbuka atau menerima perbedaan yang ada. Karena dengan memiliki sikap terbuka, individu atau masyarakat akan lebih mudah bertoleransi dan menghormati orang lain.contoh nya jika kita sedang mengadakan suatu musyawarah atau rapat yang bakal melibat kan orang banyak, dan jika pada saat kita mengajukan suatu pendapat dan kemudian terdepat perbedaan pendapat kita dengan anggota rapat yang lain, maka kita harus menerima dengan terbuka atas perbedaan tersebut dan menghargai dari pemikiran anggota yang lain. 

Kemudian penerapan yang selanjutnya yaitu Tidak memaksakan kehendak. Maksudnya, Baik individu ataupun kelompok dilarang untuk memaksakan kehendaknya kepada orang lain. Seperti halnya memaksa orang lain untuk memeluk agama yang kita peluk atau mengharuskan orang lain untuk menerima pendapat kita. 

Karena kita tidak bisa memaksan bahwa orang itu harus seagama dengan kita, karena setiap orang memiliki pandangan masing-masing mengenai kepercayaan agama mereka. 

Penerapan selanjutnya yaitu saling membantu, misalkan saling membantu dalam hal gotong royong, meskipun adanya banyak perbedaan, kita dilarang melupakan yang namanya saling membantu antara satu sama lain. Dan penerapan yang terakhir yaitu dengan tidak mengejek keyakinan, agama, ras ataupun budaya lain. 

Sebagai masyarakat Indonesia yang hidup di tengah kemajemukan, sudah seharusnya kita tidak mengejek orang lain yang memiliki perbedaan keyakinan, agama, ras dan budaya. Sebaliknya, kita harus bertoleransi dan saling menghormati. 

Nah dari pemaparan materi diatas dapat kita katakan bahwa sikap pluralisme dan multikulturalisme sangat penting untuk diterapkan, karena akan membawa manfaat diantaranya Membentuk masyarakat yang mengutamakan sikap toleransi dalam menyikapi perbedaan, selain itu meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang dimiliki suatu negara. 

Dan manfaat yang lain nya misalkan dapat membentuk masyarakat yang lebih modern karena berpikir lebih maju. Sehingga terciptanya lingkungan yang tenang, rukun, damai, dan saling tolong-menolong.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun