Mohon tunggu...
Resi Prasasti
Resi Prasasti Mohon Tunggu... Freelancer - Resi Prasasti

Aktif Blogger 2016, untuk menyalurkan hobi menulis dan menyampaikan informasi yang bermanfaat bagi orang lain. Berbagi ilmu dan informasi itu baik. *Pengalaman sebagai freelance: penulis , penerjemah buku, notulen dan pernah bekerja formal di berbagai bidang (LSM, Konsultan Komunikasi, Properti, Lembaga Negara)*. Penggemar coklat dan es krim, nonton, kuliner dan kucing Blog lainnya di kataresi.blogspot.com Twitter @resi_san & Insta @resicute

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Deteksi Dini, Sayangi Diri bersama Prodia

13 Maret 2018   21:57 Diperbarui: 15 Maret 2018   01:01 8951
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Konsultasi PWHC - Foto: kataresi

Pemeriksaan Nyaman Bersama Prodia Women's Health Centre

Tidak semua layanan pemeriksaan deteksi dini bisa didapat dari BPJS, khususnya yang gratis. Fasilitas rumah sakit juga selain tidak gratis biasanya layanan laboratorium dan pemeriksaan lainnya digunakan oleh semua pasien baik pria maupun perempuan. 

Bisa jadi menimbulkan risih bagi pasien perempuan. Prodia Women's Health Centre (PWHC) yang berlokasi di Jalan Wolter Mongonsidi no. 77 Kebayoran Baru, tepatnya dekat Pasar Santa hadir untuk memenuhi impian kaum perempuan dalam melakukan pemeriksaan yang nyaman .

Dra. Ampi Retnowardani Msi berharap PWHC bisa berkontribusi untuk kesehatan perempuan melalui layanan fasilitas pemeriksaan yang tersedia. Begitu masuk PWHC kamu bakalan disambut dengan ramah oleh staf PWHC yang didominasi oleh perempuan.  

Desain interior yang lembut, ruang tunggu dan dilengkapi dengan minuman serta majalah untuk membaca di saat menunggu. Bener-bener nyaman serasa dirumah dan girly banget.

Prodia Women Health Centre - Foto: kataresi
Prodia Women Health Centre - Foto: kataresi
Ruang Konsultasi PWHC - Foto: kataresi
Ruang Konsultasi PWHC - Foto: kataresi
Ruang Tunggu - Foto: kataresi
Ruang Tunggu - Foto: kataresi
Tim Prodia Women's Health Centre - foto: kataresi
Tim Prodia Women's Health Centre - foto: kataresi
PWHC terdiri dari dua lantai, lantai bawah terdapat resepsionis, ruang konsultasi dokter, ruang USG, ruang colposcopy dan ruang pengambilan darah. Di lantai dua ada ruang radiologi, ruang mammografi, ruang menyusui, dan ruang meeting staf. Semua ruangan bersih, tertutup sehingga leluasa melakukan pemeriksaan dan konsultasi. Fasilitas yang bisa kamu lakukan di PWHC antara lain:
  • Pemeriksaan laboratorium lengkap
  • Ultrasonography dengan teknologi terkini
  • Konsultasi dengan tim dokter ahli
  • Histeroskopi
  • Kolposkopi
  • X-Ray
  • USG Breast
  • Elektrokardiografi


Pemeriksaan di PWHC digolongkan berdasarkan usia, usia 13-18 tahun, usia 19-39 tahun, usia 40-64 tahun dan usia diatas 65 tahun. Tersedia paket pemeriksaan dan promo hari besar serta hari jadi Prodia dengan kisaran harga paket  mulai dari 2 juta hingga 4 juta rupiah. Di awal bulan Maret ini ada promo memperingati hari kanker sedunia berupa potongan biaya sebesar 15-20% untuk pemeriksaan kanker serviks dan vaksin kanker serviks 3 vial.

Ladiesiana
Ladiesiana
Ladiesiana yang memenangkan kuis tebak lagu saat acara beruntung mendapatkan voucher pemeriksaan di Prodia Women's Health Centre. Sebagai perempuan kita terlahir spesial dan sebaiknya harus bisa menjaga diri serta kesehatan kita dengan spesial juga. PWHC hadir untuk memberikan perlakuan istimewa kepada perempuan Indonesia. -RGP-

"Because We Understand Everybody Deserve a Personal Treatment", Prodia Women's Health Centre

Prodia Women's Health Centre
Jl. Wolter Mongisidi No. 77
Kebayoran Baru, Jakarta
Phone: 021-72783858
E-mail: womenshealthcentre@prodia.co.id

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun