Mohon tunggu...
Rendi Nurdiansyah
Rendi Nurdiansyah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Teknologi Rekayasa Konversi Energi di Politeknik Negeri Jakarta

Saya Rendi Nurdiansyah, merupakan mahasiswa semester 6 Program Studi Teknologi Rekayasa Konversi Energi di Politeknik Negeri Jakarta. Saya ingin berbagi opini dan ketertarikan saya yang mendalam terhadap energi baru terbarukan.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Transisi Menuju Energi Bersih: Pelibatan Anak Muda dalam Orientasi dan Regulasi Kebijakan Energi Nasional Menuju Net Zero Emission Tahun 2060

4 Februari 2024   14:43 Diperbarui: 4 Februari 2024   14:45 82
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pemerintah sudah harus memperkuat dan mendorong regulasi dalam agenda transisi energi dari energi fosil ke energi hijau. Mulai dari pemberian insentif terhadap pihak-pihak yang terlibat dalam agenda transisi, kepastian dan kemudahan investasi terhadap industri yang menggunakan teknologi ramah lingkungan serta mendorong peralihan industri dari penggunaan energi dan teknologi konvensional kepada energi dan teknologi yang lebih ramah lingkungan. Akademisi dan peneliti dapat dilibatkan dalam pengembangan teknologi ramah lingkungan, sehingga inovasi yang dilakukan tidak menyalahi kaidah-kaidah saintifik.

Dampak yang dihasilkan dari transisi energi ini sangat besar, selain keseimbangan lingkungan dan manfaat ekonomi yang terjaga, hal ini juga dapat menumbuhkan lapangan pekerjaan baru terkait green jobs kepada masyarakat  sehingga menyebabkan pertumbuhan ekonomi lokal baik secara makro maupun mikro.

Energi merupakan kebutuhan utama manusia. Analogi “Energi seperti Darah pada tubuh manusia” merupakan analogi yang tepat untuk menggambarkan seberapa vital peran energi terhadap keberlangsungan hidup umat manusia dalam berbagai aspek. Target Net Zero Emission pada tahun 2060 harus menjadi komitmen bersama. Peralihan dari energi fosil kepada energi hijau merupakan suatu keharusan yang harus ditempuh demi menjaga lingkungan serta keberlangsungan hidup di planet kita. Ini tugas kita semua dalam menjaga rumah kita yang disebut Bumi agar tetap bisa dijadikan tempat untuk melangsungkan kehidupan selama mungkin.


HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun