Mohon tunggu...
Redaksi Maritim News
Redaksi Maritim News Mohon Tunggu... Aktris - Kemaritiman

Politeknik Negeri Samarinda

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Selenggarakan Aksi Donor Darah, KSR-PMI POLNES Bekerjasama dengan Jurusan Kemaritiman Politeknik Negeri Samarinda

2 Desember 2022   19:24 Diperbarui: 2 Desember 2022   19:30 378
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Samarinda-Jurusan Kemaritiman Politeknik Negeri Samarinda (POLNES) yang merupakan salah satu Kampus Pelayaran di Kalimantan Timur bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) untuk kegiatan donor darah pada hari kamis (01/12/2022) kemarin.

Kegiatan ini dimulai pukul 09:00 pagi yang bertempat langsung di Kampus Kemaritiman, penyelenggaraan kegiatan dimulai dari pengisian blanko, dan setelahnya pengecekan golongan darah beserta berat badan. Setiap Taruna/i akan mendonorkan sebanyak 350 cc atau setara dengan satu kantong darah.

Dokpri
Dokpri

Kurang lebih 50 Taruna/i Jurusan Kemaritiman mengikuti kegiatan donor darah ini. Kegiatan donor darah juga  diselenggarakan untuk menjaga kesehatan tubuh, di lain sisi kegiatan ini adalah bentuk kepedulian Taruna/i Jurusan Kemaritiman Politeknik Negeri Samarinda (POLNES) terhadap masyarakat yang nantinya membutuhkan pasokan darah.

"Donor darah ini bagus untuk kesehatan jantung,  dan untuk meningkatkan zat besi dalam darah dan juga mengurangi penderita penyakit jantung. Jadi saya harap, Taruna/i bisa berpartisipasi dalam kegiatan ini." ucap Pembina Ketarunaan Jurusan Kemaritiman.

Dokpri
Dokpri

PMI juga mengadakan pengecekan kesehatan rutin bagi para Taruna/i, dosen, beserta masyarakat yang berada disekitar Kampus Kemaritiman yang ingin mengecek kesehatan mereka. Pemeriksaan secara rutin sangat bermanfaat bagi tubuh manusia karena dapat melacak setiap perubahan kesehatan secara fisik, memeriksa kemungkinan penyakit, memperbarui imunisasi yang diperlukan, dan masih banyak manfaat lainnya. Pengecekan kesehatan rutin yang diadakan oleh PMI termasuk dalam cek tensi darah, gula darah, golongan darah, asam urat, dan kolestrol.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun