Mohon tunggu...
Andri Mastiyanto
Andri Mastiyanto Mohon Tunggu... Tenaga Kesehatan - Penyuluh Kesehatan

Kompasianer Of the Year 2022, 101 x Prestasi Digital Competition (68 writing competition, 23 Instagram Competition, 9 Twitter Competition, 1 Short Video Competition), Blogger terpilih Writingthon 2020, Best Story Telling Danone Blogger Academy 2, Best Member Backpacker Jakarta 2014, ASN, Email : mastiyan@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Gadget

Laptop 'ASUS VivoBook Pro 570' Gabungkan ASUS AMD NVIDIA, Begitu Menjanjikan

17 Maret 2019   22:45 Diperbarui: 18 Maret 2019   20:03 360
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Deskripsi : Dapur pacu ASUS VivoBook Pro F570ZD I Sumber Foto : ASUS Indonesia

SonicMaster adalah perpaduan antara perangkat keras dan perangkat lunak pintar yang dirancang untuk memberi user kontrol audio secara penuh untuk menghasilkan suara yang benar-benar luar biasa untuk film, musik, dan game.

Teknologi ekslusif SonicMaster bekerja sama dengan Bang & Olufsen ICEpower® yang terkenal di dunia, membawa audio notebook menghasilkan output suara yang paling tepat, konstruksi speaker yang superior, dan resonansi yang besar untuk memberikan dampak pada audio sama seperti di dalam konser.

Dengan kemampuan SonicMaster, semua suara yang keluar terdengar jelas, dalam, hangat dan menakjubkan dari semua sumber audio-stereo dan multi-channel. Suara sejernih kristal akan dihadirkan, Setiap suara dan nada akan dihantarkan ke telinga kita.

Bahkan suara bass yang dikeluarkan lebih dalam dan kaya, ini dihasilkan dari ruang speaker SonicMaster yang besar dan algoritma bass yang luas untuk memastikan performa bass yang impresi.

SonicMaster bekerja menghadirkan jangkauan suara lebih luas, suara lebih kencang dimana pengeras suara pada SonicMaster menjamin notebook dapat menerima tegangan suara yang lebih tinggi dari notebook pada umumnya, membuat suara menjadi lebih baik.

Performa vokal pada ASUS vivoBook Pro F570 dengan SonicMaster terdengar seperti di dalam konser, menghantarkan kita serasa sedang dalam siaran langsung. Bahkan sekeliling terasa hidup, dengan implementasi standar audio terbaru, performa dari SonicMaster memberikan kenyamanan saat menikmati video 3D pada film-film bioskop dan game-game.

_

3. Tampilan Yang Gagah dan Elegan

Asus Vivobook Pro F570 merupakan varian anyar dari segmen limitless gaming. Walaupun berstandar laptop gaming namun tampilannya memberi kesan berbeda dibandingkan ASUS VivoBook terbitan sebelumnya.

Laptop ini memiliki keunikan dalam chasisnya yaitu ada warna stunning finishing Reaper Black. Bila kita perhatikan laptop ini background colour nya diberi warna abu-abu yang gelap dengan ada nya warna biru mengkilat pada bagian logo dan pinggirannya digabungkan dengan brush finish di seluruh body laptop.

Deskripsi : Body dan colour terlihat gagah dan elegan I Sumber Foto : ASUS Indonesia
Deskripsi : Body dan colour terlihat gagah dan elegan I Sumber Foto : ASUS Indonesia
Penggabungan warna-warna ini membuat latop ini eye catching dan tetap terlihat elegan walaupun bukan dijajaran laptop kelas premium (high-end). Bahkan bila terlihat dari luar, kita tidak akan menyangka bahwa chasis casing terbuat dari plastik.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun