Mohon tunggu...
Rahmania Alanadhanty
Rahmania Alanadhanty Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Airlangga

Seorang mahasiswa dari Universitas Airlangga angkatan 2023

Selanjutnya

Tutup

Games

Penggunaan The Sims Sebagai Peralihan Dunia Nyata

25 Mei 2024   16:52 Diperbarui: 25 Mei 2024   16:57 41
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
The Sims 4 For Rent: Official Gameplay Trailer

             Salah satu cara untuk menghabiskan waktu luang bagi masyarakat di zaman serba digital ini adalah bermain game. Sebelum maraknya teknologi canggih seperti sekarang, game pun sudah banyak tersebar di seluruh dunia, namun kecanggihannya masih terbatas pada computer-komputer besar. Sejarah video game dapat ditelusuri dari tahun 1948, dimana para ilmuwan komputer membuat peralatan sederhana untuk mendemonstrasikan permainan seperti tic-tac-toe atau catur. Mulai tahun 1970an, bahasa coding diadopsi secara besar-besaran, memungkinkan mahasiswa membuat kreasi mereka sendiri dan tidak terbatas pada institusi besar seperti dulu.

            Dalam dunia video game, salah satu yang berhasil mempertahankan popularitasnya dari awal rilis hingga sekarang adalah franchise The Sims, yang pertama kali dirancang pada tahun 1999 setelah Will Wright, seorang designer game kehilangan rumahnya pada kebakaran besar yang melanda Oklahoma pada tahun 1991. Musibah tersebut---yang membuat Will Wright harus membangun hidupnya dari awal menginspirasinya untuk membuat game berkonsep "virtual doll house".

            Sebelum franchise The Sims, Will Wright juga mencetuskan game dengan konsep serupa bernama SimCity pada tahun 1989. Bedanya, SimCity adalah simulasi membangun suatu perkotaan, dimana pemain akan berperan sebagai walikota yang harus melakukan ekspansi kota mereka dari awal dengan budget terbatas. Namun, akibat adanya campur tangan dari EA, atau Electronic Arts yang menaungi Maxis---pengembang utama dari SimCity, franchies SimCity diberhentikan karena kurangnya kesuksesan dari game tersebut pada 2013.

            Karena kepopuleran SimCity pada saat itu, petinggi dari EA pun menyambut dengan baik ide dari Will Wright. Instalasi pertama dari The Sims rilis pada tahun 2000 untuk Windows dan berhasil menjual sebanyak 6.3 juta copy. Hingga kini, franchise The Sims---dengan instalasi terakhir The Sims 4 yang telah berlangsung selama sepuluh tahun (2014-sekarang) masih menjadi salah satu game paling populer bagi konsumen, dengan 70 juta pemain di seluruh dunia per April 2023.

            Pertanyaan yang sering muncul berkaitan dengan popularitas The Sims adalah mengapa mereka mampu mempertahankan popularitas selama dua dekade dan hampir empat tahun, mengingat The Sims tidak memiliki tujuan khusus seperti game lain yang juga tidak kalah populernya seperti Valorant, Tekken, League of Legends dan lain sebagainya.

            Walaupun The Sims tidak memiliki tujuan khusus seperti game lain termasuk yang saya sebutkan diatas, genre dari The Sims adalah open life simulations atau simulasi kehidupan. Meskipun game dalam genre ini tidak memiliki banyak tujuan khusus, The Sims memiliki sistem wants and fears---keinginan dan ketakutan terutama pada The Sims 2 dan The Sims 4. Sistem ini pada umumnya meliputi kebutuhan umum---seperti keinginan untuk makan atau tidur dan keinginan yang lebih spesifik tergantung kepribadian yang diberikan oleh pemain kepada Sims---manusia virtual dalam game, baik yang sudah dibuat dalam game atau dari kreasi para pemain. Menyelesaikan salah satu dari wants and fears ini menimbulkan rasa bahagia dalam diri pemain, sehingga mereka semakin termotivasi untuk terus bermain.


            Salah satu hal yang sering dilakukan para pemain Sims adalah membuat simself---seorang Sims yang dibuat semirip mungkin dengan diri mereka. Melalui simself inilah para pemain mewujudkan sebagian kecil dari impian mereka dengan cara membangun rumah yang indah dan pekerjaan yang memiliki gaji tinggi. Mengingat bahwa harga tanah meroket dan lapangan pekerjaan sangatlah kompetitif---terkadang dengan gaji yang tidak memadai, tidaklah mengherankan bahwa Sims adalah wadah bagi orang-orang untuk melepas rasa jenuh dari kehidupan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Games Selengkapnya
Lihat Games Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun