Mohon tunggu...
Rahmad Hidayat
Rahmad Hidayat Mohon Tunggu... Penulis - Influencer | Marketing | Blogger

Selalu berusaha menjadi pribadi yang bermanfaat bagi yang lain.. Admin : https://www.ahmaddzaki.id

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Thoriq, Pendaki yang Hilang di Gunung Piramid Kini Telah Ditemukan

6 Juli 2019   08:10 Diperbarui: 6 Juli 2019   15:58 448
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Instagram @pendakilawas

Thoriq, Pendaki Yang Hilang di Gunung Piramid Kini Telah Ditemukan - Masih ingat pendaki bernama Thoriq Rizky Maulidan yang hilang saat mendaki Gunung Piramid sekaj 23 Juni 2019 yang lalu. 

Thoriq dikabarkan menghilang setelah mendaki bersama 3 temannya, warganet sempat dihebohkan karena sudah berhari-hari thoriq masih belum ditemukan. Apalagi sempat viral suara teriakan yang dianggap sebagai suara Thoriq (yang sebenarnya bukan).

Tanggal 2 Juli 2019 kemarin pencarian sempat dihentikan karena belum ada tanda-tanda keberadaan sang survivor muda ini. Namun, pencarian kemudian masih dilanjutkan pada 3 juli 2019, hingga pada tanggal 5 Juli 2019 kabarnya Thoriq telah ditemukan dan dalam kondisi meninggal dunia.

Thoriq ditemukan olehTim  WANADRI, Gema Mahapeta Univ.Bondowoso (GMPT), Relawan Brigadir Penolong, & Tim SAR gabungan. Salut dehh buat semua pihak yang bekerja keras mencari keberadan Thorid di Gunung Piramid ini. Ini semua juga berkat doa-doa dari jutaan masyarakat Indonesia.

Berita Thorid Ketemu dalam Kondisi Meninggal Dunia

Thoriq sudah ditemukan ini kemudian juga trending di twitter, salah satu cuitan yang saya tangkap adalah dari Mbah Mijan.

"Innalillahiwainnailaihirojiun, turut berduka atas meninggalnya Thoriq Rizky Maulidan. Thoriq adalah remaja yang hilang saat mendaki Gunung Piramid Bondowoso. Terimakasih atas kerja keras semua pihak hingga menemukan jasadnya," tulisnya 

Selain dari Mbah Mijan, berita juga disampaikan oleh komunitas Wanadri atau Perhimpunan Penempuh Rimba dan Pendaki Gunung Wanadri. Melalui instagramnya mereka merilis pernyataan berikut ini :

RILIS PERS DITEMUKANNYA SURVIVOR THORIQ DI GUNUNG PIRAMID
Survivor atas nama Thoriq Rizki Maulidan yang hilang di Gunung Piramid Bondowoso, sejak Minggu, 23 Juni 2019 telah ditemukan pada tanggal 5 Juli 2019 pukul 15.30 WIB oleh Tim SAR Wanadri, Gema Mahapeta Univ. Bondowoso (GMPT), Relawan Brigadir Penolong, dan Tim SAR Gabungan, dengan kondisi sudah tidak bernyawa saat ditemukan, inna lillahi wa inna ilaihi raj'iun. Sebelumnya pencarian survivor Thoriq sudah dilakukan sejak tanggal 24 Juni 2019 dan ditutup pada 30 Juni 2019 secara resmi.

Tim SAR Susulan Wanadri yang berangkat pada 30 Juni 2019, dengan niat ingin melaksanakan misi kemanusiaan, masih memiliki harapan bahwa survivor masih dapat ditemukan. Dengan segala upaya dan pendekatan, Tim Wanadri bersama beberapa Tim SAR Gabungan di lapangan yang masih ingin melakukan pencarian meminta izin kepada keluarga survivor untuk kembali dilakukan pencarian. Setelah proses perizinan keluarga dan instansi pemerintah, akhirnya tanggal 3 Juli 2019 pencarian kembali dilakukan dengan izin keluarga survivor dan instansi pemerintahan terkait.

Sejak Kamis, 4 Juli 2019, Tim SAR Gabungan mulai bergerak untuk melakukan pencarian survivor kembali. Kabar dari anggota Wanadri Eko Wahyu Prasetyo (5/7), survivor telah ditemukan di Gunung Piramid bagian Selatan dengan kondisi sudah tidak bernyawa. "Melihat dari terjalnya medan tempat ditemukannya survivor, diduga survivor terjatuh dan terperosok lalu tersangkut di batang pohon," ujar Eko pada Bidang Operasional Wanadri di Bandung. "Selanjutnya survivor akan dievakuasi mulai Sabtu (6/7) pagi dengan bantuan tim evakuasi medan terjal yang sudah memiliki standar keamanan evakuasi," pungkasnya.

Dengan ditemukannya survivor, kami mengucapkan terima kasih atas semua dukungan dari segala pihak yang telah membantu proses pencarian dari awal sampai akhir dan doa dari seluruh masyarakat Indonesia. Mari kita doakan proses evakuasi berjalan dengan lancar dan semoga almarhum Thoriq Rizki Maulidan diterima di sisi Allah SWT, juga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.
Terima kasih. Jasamu abadi! 

Berita kabar meninggalnya Thoriq Rizky Maulidan ini juga viral di twitter, ini menandakan bahwa antusiasme dan kepedulian warganet dengan Thoriq begitu tinggi. Alhamdulillah berkat doa warganet dan masyarakat Indonesia, Thoriq berhasil ditemukan.

Dengan ditemukannya jasad Thoriq ini maka pencarian resmi dihentikan. Semoga kejadian-kejadian serupa tidak terjadi lagi di Indonesia. Semoga ini menjadi pelajaran yang berharga bagi semua pendaki pada khususnya. Agar tetap berhati-hati ketika mendaki gunung. Serta yang juga penting adalah menjaga sikap dan perilaku ketika mendaki Gunung, karena apa? Gunung tidak hanya kita manusia yang menempatinya, banyak makhluk-makhluk lain yang menempatinya. Sebenarnya sih tidak hanya di Gunung yaa, dimana saja kita juga harus pandai-pandai menjaga sikap dan perilaku.

Dan jangan lupa juga untuk terus bersama, saling menjaga dan tetap utamakan keselamatan. Jangan sampai karena keegoisan membuat kita melupakan kawan/teman dan mengesampingkan keselamatan pribadi atau bersama.

Baca juga : Mengambil Hikmah dari Hilangnya Pendaki Thoriq di Gunung Piramid

Semoga almarhum Thoriq diterima di sisi Allah SWT. semoga keluarganya diberi ketabahan dan kesabaran. Mari kita berdoa untuk Almarhum Thoriq Rizky Maulidan, Al Fatihah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun