Mohon tunggu...
Qiqi NurIndah
Qiqi NurIndah Mohon Tunggu... Freelancer - Hi!

I'm still working on My Masterpiece

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Heboh Resto Abal-Abal di Surabaya, Pemilik Resto Ditangkap, Berikut Faktanya!

23 Juni 2021   08:45 Diperbarui: 23 Juni 2021   09:25 1136
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Heboh Resto Abal-Abal di Surabaya, Pemilik Resto Ditangkap. Berikut Faktanya! (Source: bogor suara)

Warga Surabaya dan sekitarnya dihebohkan oleh pemilik resto abal-abal yang akhir-akhir ini sedang menjalankan misinya dengan menjual menu-menu yang tersedia di resto ternama. Resto abal-abal ini memiliki banyak sekali cabang yang telah berjalan sejak tahun 2019.

Resto abal-abal ini telah tersebar di Surabaya dan Sidoarjo dengan mengusung nama resto legend di lapak online. Pemilik resto abal-abal ini seorang perempuan dengan inisial ES yang memiliki pekerjaan lain dan disebut-sebut meraup keuntungan 5 juta rupiah per bulannya.

Hal ini diketahui dari sebuah postingan @kdeviana pada tanggal 10 Juni 2021. Dia mendapati pesanan nasi pecel sebanyak 5 bungkus dengan harga fantastis namun pesanan yang datang tidak sesuai dengan ekspektasi dan di gambar yang tersedia di aplikasi ojek online.

Kemudian @kdeviana mengetahui lokasi dari resto abal-abal ini dari seorang driver yang mengantarkan pesanannya. Setelah sampai pada lokasi tujuan, ia kaget dengan kondisi rumah makan yang tampak hanya sebuah dapur di ruko dengan 1 pegawai dan banyak ponsel.

Sontak saja @kdeviana membagikan postingan kekecewaannya terhadap resto abal-abal tersebut karena merasa telah ditipu. Kemudian hal tersebut menjadi ramai diperbincangkan hingga lapor kepada pihak yang berwajib.

Baca Juga: Intip Kesuksesan Bakso Sukowati, Makanan Favorit SBY

Setelah hal tersebut diulas, Polrestabes Surabaya berhasil menangkap wanita yang berinisial ES dengan usia 35 tahun sebagai tersangka. Tersangka ditangkap di kediamannya Perumahan Villa Riviera Kota Surabaya pada hari Rabu, 12 Juni 2021.

Sejumlah fakta lain terkait lokasi usaha fiktif, hingga barang bukti yang ditemukan dapat disimak dalam ulasan berikut.

Ruko berkedok rumah makan

Tidak seperti resto di lapak online pada umumnya, resto ini hanya merupakan ruko saja dan tidak nampak seperti rumah makan. Owner resto abal-abal ini menyewa satu ruko untuk 4-5 akun di setiap outletnya. Pegawai yang dipekerjakan di setiap ruko tersebut hanya 1 pegawai saja.

Dalam sebuah video yang diunggah oleh @kdeviana wujud resto tersebut seperti rumah dengan dapur dan hanya menyediakan layanan take away. Dalam video tersebut juga tampak banner “Dapur Ndeso” di depan pintu restonya.

Memiliki 30 usaha fiktif

Sejauh ini, jumlah resto abal-abal yang didirikan oleh tersangka berjumlah 30 resto dengan mencatut nama resto terkenal. Antara lain, Nasi Padang Ampera, Bebek Purnama, Pecel Dharmahusada, Kuliner Keputih, Kuliner Juanda, Kuliner AWS, Kuliner Banyuurip, dsb.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun