Mohon tunggu...
Pramesti SenjaWidyaswari
Pramesti SenjaWidyaswari Mohon Tunggu... Akuntan - KKN TIM II UNDIP 2020

Mahasiswa KKN Tim II Undip 2020 Kabupaten Kendal

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

KKN Pulang Kampung, Mahasiswa Undip Berikan Edukasi di Bidang Kesehatan dan Ekonomi bagi Warga Desa

10 Agustus 2020   16:22 Diperbarui: 11 Agustus 2020   08:47 168
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pelaksanaan program pembukuan sederhana untuk UMKM ceriping pisang secara manual dan berbasis aplikasi | dokpri

Dalam pelaksanaannya, mahasiswa KKN memberi penjelasan materi yang meliputi pentingnya pembukuan bagi pelaku usaha, tips melakukan pembukuan, komponen dan cara pencatatan keuangan yang baik dan benar. Pelaku usaha diajari cara melakukan pembukuan dengan akuntansi sederhana secara manual menggunakan lembar kerja laporan keuangan sederhana yang telah disediakan dan menggunakan aplikasi BukuKas untuk melakukan input transaksi keuangan digital seperti penjualan, pengeluaran, utang/piutang, dan sebagainya. Fitur-fitur di aplikasi BukuKas membantu pelaku usaha dalam melakukan pengelolaan keuangan usaha mulai dari pencatatan transaksi keuangan hingga pembuatan laporan keuangan. Sehingga pelaku usaha tidak perlu melakukan hitung-hitungan secara manual karena transaksi keuangan usaha dapat dikelola secara otomatis.

Penggunaan aplikasi keuangan dapat memudahkan dalam memonitor transaksi keuangan, meminimalisir kesalahan, menyusun laporan keuangan secara otomatis, dan mengetahui keuntungan usaha setiap saat sehingga memudahkan dalam melihat arus keuangan dan memantau kinerja dan kondisi usaha secara berkala. Mahasiswa KKN juga memberikan modul tentang pembukuan sederhana yang berisi panduan pembukuan dengan aplikasi keuangan BukuKas dan pembukuan secara manual agar pelaku usaha dapat tetap mempelajarinya setiap saat.

Pelaku usaha harus tetap memastikan keuangan usahanya tetap sehat dan bisa bertahan di masa pandemi. Melalui program edukasi pembukuan sederhana ini diharapkan dapat mengasah keterampilan pelaku usaha dalam mengatur pengelolaan keuangan dengan baik dan benar khususnya melalui aplikasi keuangan digital. Penggunaan aplikasi keuangan digital memudahkan pelaku usaha mencatat transaksi keuangan secara detail, memahami dan mengatur alur keuangan secara efektif serta memudahkan dalam memonitor penerimaan dan pengeluaran. Sehingga pengelolaan keuangan usaha menjadi lebih efisien dan dapat meningkatkan performa bisnis yang akan mendorong kenaikan profit.

Penulis: Pramesti Senja Widyaswari - Akuntansi 2017

Editor: Besar Tirto Husodo, S.Sos, M.Kes


HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun