Mohon tunggu...
POLTAK EFRISKO BUTARBUTAR
POLTAK EFRISKO BUTARBUTAR Mohon Tunggu... Konsultan - Profesional Development - Sokrates - Binus Creates

Hanya ingin berbagai untuk kemajuan Pendidikan di Indonesia, khususnya dalam penerapan teknologi dalam proses pembelajaran.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Dilema Sekolah Tatap Muka

10 Juni 2021   09:56 Diperbarui: 10 Juni 2021   10:18 262
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tahun Ajaran Baru 2021-2022 akan segera dimulai dan Pandemi tak kunjung usai sedangkan dampak dari sekolah ditutup untuk proses pembelajaran sudah mulai terasa karena sudah terlalu lama anak tidak melakukan tatap muka langsung dengan Gurunya di sekolah bahkan peserta didik baru ada yang baru 1 kali  menginjakkan kaki di sekolahnya. 

Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi memang sudah memberikan sinyal untuk membuka sekolah dengan beberapa ketentuan yang harus diikuti oleh sekolah dan yang pasti tenaga pendidik dan kependidikan sudah menerima vaksin sebanyak 2 kali.

Beberapa hasil survey menunjukkan bahwa efektivitas dari proses pembelajaran jarak jauh yang telah dilakukan selama ini sangat rendah sehingga menimbulkan yang namanya "Learning Loss" dimana anak-anak telah kehilangan semangat atau motivasi belajar. Tentunya hal ini tidak dapat dibiarkan tetapi kita juga tidak dapat menomor duakan kesehatan Peserta Didik, Pendidik dan Tenaga Kependidikan. 

Dari hasil diskusi penulis dengan beberapa anak sekolah dalam sebuah kesempatan non formal, semua mengatakan sudah mulai jenuh dengan belajar melalui Laptop, Smartphone maupun device lain, jenuh dengan belajar di kesendirian tanpa teman-temanya di sekolah dan ingin segera kembali ke sekolah.

Dalam sebuah survey kecil yang penulis lakukan melalui media online untuk orang tua yang menanyakan "apakah setuju anaknya melakukan tatap muka atau tidak?" Sekitar 76% menyatakan setuju untuk tatap muka. 

Dari hal tersebut, penulis dapat mengambil beberapa kesimpulan:

  • Peserta didik kita sudah lelah belajar dengan kondisi saat ini.
  • Orang tua sudah mulai lelah mengajar dan membimbing anak-anaknya untuk belajar di rumah.
  • Kebanyakan Peserta didik dan Orang tua berharap sekolah tatap muka dapat segera dimulai.

Melihat kondisi tersebut, Penulis memahami mengapa Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi menyampaikan untuk segera membuka sekolah di Tahun Ajaran Baru merupakan salah satu langkah untuk mencegah terjadinya Learning loss yang lebih tinggi di Nusantara ini karena bagaimanapun Learning loss akan memberikan dampak bagi peserta didik kita saat ini maupun di masa depannya. 

Pada dasarnya, penulis sendiri setuju untuk dilakukan proses pembelajaran tatap muka namun dengan beberapa ketentuan seperti yang penulis dapat sampaikan berikut ini:

1. Sekolah memberikan jaminan penerapan protokol kesehatan (Prokes).

Orang tua pastinya tidak akan mengijinkan anaknya ke sekolah jika tidak ada jaminian penerapan Prokes di sekolah. Mulai dari sterilisasi, tempat cuci tangan, social distancing, dan lain sebagainya di luar dari prasarana pendukung penerapan Prokes. 

Tidak dapat dipungkiri bahwa tidak semua sekolah memiliki kemampuan dalam menerapkan hal tersebut, dan tugas dari Dinas Pendidikan untuk memastikan hal tersebut dapat terlaksana dengan baik.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun