Mohon tunggu...
Dodik Suwarno
Dodik Suwarno Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Kepedulian Sosial Lewat Bakti Sosial Hari Juang Kartika

14 Desember 2017   11:19 Diperbarui: 14 Desember 2017   11:30 352
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kepedulian Sosial Lewat Bakti Sosial Hari Juang Kartika

Masih terkait dengan agenda Hari Juang Kartika dan HUT Kodam V/Brawijaya, Kodim 0809/Kediri mengadakan bakti sosial dengan memfokuskan subjek penerima dari Veteran RI , Warakawuri dan masyarakat. Bakti sosial ini diadakan di aula Makodim Kediri dan secara langsung Dandim Kediri Letkol Inf Slamet Suprijanto bersama Pasi Ter Kodim Kediri Kapten Inf Warsito menyerahkan paket sembako, kamis (14/12/2017)

"Saya sangat senang duduk bersama dengan bapak-bapak saya. Bapak-bapak saya inilah yang dulunya menjaga kedaulatan NKRI. Sulit rasanya membalas budi jasa dari bapak-bapak saya ini. Bapak-bapak saya ini juga bapak-bapak kita yang telah berjuang terlebih dahulu sebelum kita memakai baju ini," kata Letkol Inf Slamet Suprijanto di awal sambutannya.

Sambungnya ,"Kegiatan ini merupakan bagian dari agenda Hari Juang Kartika dan HUT Kodam V/Brawijaya. Bakti sosial ini tidak lepas dari kepedulian TNI terhadap sesama, termasuk bapak-bapak kita, Veteran RI."

Diakhir sambutannya, Letkol Inf Slamet Suprijanto menjelaskan ,"Sebelumnya kita juga sudah melakukan kegiatan yang ada hubungannya dengan Hari Juang Kartika. Di Purwoasri, kita merenovasi rumah bapak Kasmudji yang juga seorang Veteran RI. Karya bakti secara serentak Koramil jajaran Kodim Kediri juga sudah kita lakukan. Gerakan penghijauan antara TNI bersama Polri serta masyarakat, juga sudah kita laksanakan."

Puluhan paket sembako diserahkan secara simbolis Dandim Kediri kepada perwakilan Warakawuri, Veteran RI dan masyarakat. Selanjutnya, paket sembako diserahkan secara langsung dan beranting kepada seluruh Warakawuri, Veteran RI dan masyarakat yang sudah tercatat dalam daftar penerima bantuan sosial.

"Ada 46 paket sembako kita serahkan hari ini. Paket-paket sembako ini kita serahkan kepada para Warakawuri, para Veteran dan masyarakat. Bakti sosial diadakan dalam rangka Hari Juang Kartika dan HUT Kodam. Seluruh penerima bantuan sosial juga diantar jemput Babinsa masing-masing, dari rumah kesini hingga dari sini kembali ke rumah masing-masing," terang Kapten Inf Warsito.

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun