Mohon tunggu...
Parlin Pakpahan
Parlin Pakpahan Mohon Tunggu... Lainnya - Saya seorang pensiunan pemerintah yang masih aktif membaca dan menulis.

Keluarga saya tidak besar. Saya dan isteri dengan 4 orang anak yi 3 perempuan dan 1 lelaki. Kami terpencar di 2 kota yi Malang, Jawa timur dan Jakarta.

Selanjutnya

Tutup

Analisis Pilihan

Menimbang Prabowo dan Gibran Rakabuming Raka

24 Oktober 2023   14:28 Diperbarui: 24 Oktober 2023   14:46 241
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Iluastrasi koalisipolitik dalam Pilpres Indonesia. Foto: gatra.com

Menimbang Prabowo dan Gibran Rakabuming Raka

Terpilihnya Gibran Rakabuming Raka Putera sulung Presiden Jokowi sebagai bacawapres Prabowo dengan tandu politik Golkar yang dioke-in Gibran. Lalu, nanti akan saya kordinasikan dengan Pak Prabowo. Tak lama kemudian langsung dideklarasikan definitif oleh Prabowo sendiri. Dan itupun dioke-in definitif oleh anak muda asal Solo ini.

Sampai disini kita tidak hanya dikejutkan koq bisa ya. Tapi juga dikejutkan dengan amarah yang meluap dimana-mana, mulai dari NTT hingga Komaruddin Hidayat Rektor UIII dan Muhammad AS Hikkam dst dst.

Tapi yang disesalkan ini jadi meluap menjadi statement politik bahwa itu semua gegara Anwar Usman Ketua MK yang diplesetkan menjadi Mahkamah Keluarga. Dan dalang dari semua ini adalah Jokowi yang sedang menyiapkan dinasti politik bagi keluarganya berhubung di penghujung 2024 yang sudah dekat, Jokowi akan lengser dari kekuasaan.

Kita lupa bagaimana komunikasi politik di internal PDIP. Dan kita lupa komunikasi di internal keluarga Jokowi. Apakah komunikasi itu komunikasi gila atau komunikasi demokratis. Sebab kita hanya tahu sejak awal di Solo dan di DKI Jakarta hingga Jokowi berkuasa di negeri ini hingga dua periode. Jokowi adalah sosok sederhana yang populis dan demokratis.

Di tengah hantaman kaum oposan di sepanjang kekuasaannya, ntah itu dari kalangan oportunis, fundamentalis, kalangan anarkis dst. Jokowi slow menghadapinya dan tetap bekerja dan bekerja sampai sekarang dengan IKN, dengan smelter nickelnya dst. Pendeknya ia harus meninggalkan singgasana kekuasaan dengan sebuah legacy yang luarbiasa bagi penerusnya. Titik.

Kalaupun ada yang menafsirkan gestur Jokowi selama satu tahun terakhir ini sebagai gestur yang menunjukkan ini itu ene dan ono. Saya pikir itu hanya spekulasi pokrol bambu saja. Yang benar-benar tahu sesungguhnya adalah Jokowi sendiri, Ibu Iriana dan anak-anaknya, dan di kepartaian hanya Ibu Megawati yang tahu itu.

Tapi dalam kepemerintahan dan kenegaraan, Jokowi tetaplah Jokowi yang dulu. Dia adalah sosok negarawan yang luluh menjadi milik semua orang. Tak perlu ditanya lagi. Ia sudah membuktikan semuanya itu dalam realitas politik kita. Dia tidak semena-mena terhadap penentangnya yang bersikap premanisme sekalipun. Ia tetap demokratis bahwa itu hanyalah perbedaan pendapat dan saya hanya memperdulikan kepentingan publik saja, demikian Jokowi.

So, masuknya Prabowo sebagai Capres terakhir yang mengumumkan pasangannya kepada publik, maka lengkap sudah persiapan kontestasi Pilpres 2024, bahkan Pilpres 2029 dst. MK sudah memastikan bahwa Capres mudapun ke depan ini bisa sejauh sudah berpengalaman sebagai kepala daerah.

Respon strategis kita membaca berita headline bahwa Prabowo dan Koalisi Indonesia Maju sudah memastikan Gibran sebagai calon wakil presiden Koalisi Indonesia Maju (KIM).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Analisis Selengkapnya
Lihat Analisis Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun