Mohon tunggu...
PONOROGO BERSINERGI
PONOROGO BERSINERGI Mohon Tunggu... Security - MENDUKUNG MENUJU PONOROGO YANG LEBIH MAJU, BERBUDAYA DAN RELIGIUS

MENDUKUNG MENUJU PONOROGO YANG LEBIH MAJU, BERBUDAYA DAN RELIGIUS

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Cegah Pelanggaran Anggota, Dandim 0802/Ponorogo Berikan Jam Komandan Kepada Anggota

22 Oktober 2018   17:02 Diperbarui: 22 Oktober 2018   17:07 158
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ponorogo,- Salah satu upaya yang dilaksanakan oleh satuan Kodim 0802/Ponorogo dalam rangka mencegah pelanggaran-pelanggaran yang dilakukan oleh prajurit Kodim 0802/Ponorogo adalah dengan melaksanakan kegiatan Jam-Jam Komandan, baik secara terrencana maupun insidentil pada kesempatan yang ada. Seperti yang dilaksanakan hari ini, Dandim 0802/Ponorogo Letnan Kolonel Inf Made Sandy Agusto memberikan Jam Komandan kepada ratusan anggota Kodim 0802/Ponorogo di Aula Kodim 0802/Ponorogo.(22/10/18)

Dokpri
Dokpri
Jam Komandan yang dilaksanakan dalam suasana keakraban dan komunikasi timbal balik ini, Dandim 0802/Ponorogo Letnan Kolonel Inf Made Sandy Agusto antara lain menyampaikan pokok-pokok kegiatan yang akan dilaksanakan oleh satuan Kodim 0802/Ponorogo kedepan. 

Di samping itu, Dandim 0802/Ponorogo juga memberikan penekanan bahwa, "setiap prajurit Kodim 0802/Ponorogo hendaknya meningkatkan kembali keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan YME dalam kehidupan sehari-hari, laksanakan ajaran agama dengan baik dan jangan ditunda-tunda untuk menjalankan setiap ibadah sesuai dengan keyakinan masing-masing." 

Lebih lanjut Dandim 0802/Ponorogo memberikan penekanan ulang kepada prajuritnya untuk tetap mematuhi peraturan lalu lintas dalam berkendara dengan cara melengkapi semua surat-surat kendaraan, surat izin mengemudi serta memperhatikan dan mematuhi setiap rambu-rambu lalu lintas agar kita terhindar dari kecelakaan lalu lintas di jalan.

Dokpri
Dokpri
Dalam kesempatan ini pula, Dandim 0802/Ponorogo melaksanakan pemeriksaan buku Netralitas TNI yang wajib dibawa oleh setiap anggota Kodim 0802/Ponorogo. 

Dalam penekanan tentang Netralitas TNI, Dandim 0802/Ponorogo menyampaikan bahwa Netralitas TNI mutlak dilaksanakan oleh setiap anggota Kodim 0802/Ponorogo, "saya tekankan berulang-ulang bagi seluruh anggota, bahwa jangan ada anggota Kodim 0802/Ponorogo yang melanggar Netralitas TNI dalam Pemilu, laksanakan petunjuk Netralitas TNI sesuai dengan petunjuk di dalam buku Netralitas TNI yang kalian pegang, bacalah berkali-kali agar kalian memahami betul menjaga Netralitas TNI dalam Pemilu," ungkap beliau.

Dokpri
Dokpri
Hadir dalam kegiatan Jam Komandan Kodim 0802/Ponorogo ini antara lain, Dandim 0802/Ponorogo Letnan Kolonel Inf Made Sandy Agusto, Kasdim 0802/Ponorogo Mayor Inf M. Yusup beserta jajaran Perwira Staf Kodim 0802/Ponorogo, Danramil jajaran Kodim 0802/Ponorogo dan ratusan anggota Kodim 0802/Ponorogo.(Pendim0802)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun