Mohon tunggu...
Ozy V. Alandika
Ozy V. Alandika Mohon Tunggu... Guru - Guru, Blogger

Seorang Guru. Ingin menebar kebaikan kepada seluruh alam. Singgah ke: Gurupenyemangat.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Kalahkan Sasuolo, Lini Tengah Inter Masih Bermasalah

20 Oktober 2019   19:43 Diperbarui: 20 Oktober 2019   19:51 62
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Selebrasi Lautaro Martinez usai mencetak gol ke gawang Sasuolo pada pekan ke-8 Serie A di Mapei Stadium, minggu (20/10/2019) sore. (Instagram @inter)

Ibrahimovic Ke Inter?

Bahkan beberapa hari yang lalu Ibrahimovic melalui agennya Mino Raiola, diwartakan tak menutup kemungkinan untuk mendatangkan kliennya ke Inter Milan pada Januari 2020. Namun Raiola menunggu sinyal dari direktur Inter, Giuseppe Marotta.

Pemberitaan yang sempat panas ini langsung dibantah oleh Marrota.

"Ibrahimovic? Hari ini kami adalah tim yang kompetitif, tanpa cedera Sanchez kami akan lebih bahagia. Sekarang kita memiliki ketidaknyamanan ini, tetapi saya percaya bahwa dalam dua bulan dia akan kembali ke lapangan dan ofensif akan tetap tidak berubah ".

Agaknya, lini depan Inter belumlah bermasalah dan Marrota yakin Alexis akan segera pulih.

Highlights Inter vs Sasuolo

Tidak ada nama Alexis di laga ini, tidak ada pula nama Sensi. Tapi bahagia bagi Bastoni dan Cristian Biraghi karena keduanya dipercaya Conte mengisi starting line up.

Inter memulai hari ini dengan sangat baik, terbukti dengan gol dilesatkan Lautaro Martinez saat laga baru berjalan 2 menit. Tendangan keras Lautaro dari dalam kotak penalti meluncur mulus di sisi kiri gawang Sasuolo yang dijaga Andrea Consigli.

Laga berjalan 13 menit Lautaro yang mulai panas hampir menggandang keunggulan Inter. Beradu sprint dengan bek Sasuolo, Lautaro berhasil masuk ke kotak penalti dan melesatkan tendangan voli, namun tendangannya malah melayang di kanan gawang.

3 menit berselang, Sasuolo akhirnya membuat keadaan imbang. Adalah Domenico Berardi yang berhasil mencetak gol melalui tendangan keras mendatar ke sudut kiri gawang Handanovic. Pada laga ini, Handanovic harus mengenakan topi dikarenakan cuaca yang terik dan menyilaukan.

Menit 27, Lautaro kembali mencetak gol. Namun gol segera dianulir karena Lukaku lebih dulu melakukan pelanggaran sebelum bola sampai ke kaki Lautaro. 5 menit berselang, Sasuolo juga mencetak gol melalui Caputo, tapi beruntung bagi Inter Caputo lebih dulu terkena perangkap offside.

Inter kembali beruntung setelah Lukaku mencetak gol di menit 38. Memanfaatkan assist dari Stefan de Vrij, Lukaku yang berada di dalam kotak penalti segera berbalik badan dan menceploskan bola ke sisi kanan gawang Sasuolo.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun