Mohon tunggu...
Yulius Roma Patandean
Yulius Roma Patandean Mohon Tunggu... Guru - English Teacher (I am proud to be an educator)

Seorang Guru dan Penulis Buku dari kampung di perbatasan Kabupaten Tana Toraja-Kabupaten Enrekang, Sulawesi Selatan. Menyukai informasi seputar olahraga, perjalanan, pertanian, kuliner, budaya dan teknologi.

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal Pilihan

Kerukunan Keluarga Palesan Salurkan Bantuan Kepada Korban Longsor di Lembang Palesan

15 April 2024   13:46 Diperbarui: 16 April 2024   11:09 522
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pengurus KKP menyerahkan bantuan kepada korban bencana longsor. Sumber: dok. pribadi

Masih ada satu keluarga yang belum menerima bantuan peduli kasih dari KKP ini. Lokasi rumahnya yang terdampak longsor ada di Lembang Kayuosing, beberapa kilometer naik mendaki dari Lembang Palesan. Pengurus KKP telah mengatur jadwal untuk selanjutnya menyerahkan bantuan tersebut. 

Kondisi terkini jalan yang sempat terputus. Sumber: dok. pribadi. 
Kondisi terkini jalan yang sempat terputus. Sumber: dok. pribadi. 

Dari pantauan langsung pengurus KKP, jalan poros Makale-Bonggakaradeng yang sebelumnya tertutup total, kini sudah bisa dilewati oleh kendaraan. Hanya saja perlu berhati-hati karena kondisi jalan sangat becek dan berlumpur. 

Truk dan sepeda motor sudah bisa melintasi lokasi Salu Tuan. Khusus buat minibus disarankan untuk tak melintas, akses pulang sangat berat.

Tambahan pula ada informasi terbaru bahwa jalan poros menuju Boggakaradeng ini kembali mengalami keretakan tanah dan longsor di dekat objek wisata Panorama Ba'ba-Ba'ba. Jika retakan tanah berubah menjadi longsor, maka dipastikan akses jalan akan terputus total selama beberapa waktu karena sisi jalan yang tersisa merupakan tebing batu. 

Batu besar menutup akses jalan kampung Palauk-Bo'ne-Busia  di Lembang Palesan. Sumber: dok. pribadi. 
Batu besar menutup akses jalan kampung Palauk-Bo'ne-Busia  di Lembang Palesan. Sumber: dok. pribadi. 

Di Lembang Palesan sendiri, terdapat puluhan titik tanah longsor. Sebagian besar berada di sepanjang jalan kabupaten yang melewati kawasan dengan topografi pegunungan dan hutan basah ini. 

Perlu kehati-hatian ketika membuka atau memindahkan material longsor. Sejumlah aset warga berupa pemukiman dan rumah adat tongkonan bisa terdampak pergerakan tanah.

Secara umum, kawasan Lembang Palesan hingga saat ini dalam kondisi waspada. Apalagi di malam hari dan ketika turun hujan lebat. Sejumlah titik longsor masih diprediksi akan menghasilkan longsor susulan. Banyak bebatuan masih rawan untuk bergerak menutupi badan jalan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun