Mohon tunggu...
Aileen NM
Aileen NM Mohon Tunggu... Novelis - Author

I am a simple author who loves to make you smile.

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Waspada! Bisnis Online Berkedok E-Commerce BliBli.Com Tipu Hingga Sembilan Juta Uang THR! (Part 1)

27 April 2023   10:24 Diperbarui: 1 Mei 2023   17:42 6490
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dok. pribadi
Dok. pribadi

Seharusnya, dari percakapan awal ini aku sudah curiga. Sejak kapan Blibli bergerak di bidang jasa periklanan? Setahuku mereka adalah e-commerce, mal online, perusahaan yang bergerak di bidang pemasaran produk-produk konsumsi sehari-hari. Namun, otakku yang saat itu masih galau akibat baru kehilangan pekerjaan (ciee curcol) kembali berpikir. Barangkali ada lini usaha lain yang aku tidak tahu. Bukankah yang aku tidak tahu bukan berarti tidak ada?

So, aku kembali melanjutkan percakapan dan mencoba menyimak penjelasan yang diberikan si Mbak Gerombolan Penipu ini.

 

Dok. pribadi
Dok. pribadi
 

Sebelum diberikan penjelasan dan misi-misi lebih jauh, Mbak Penipu 1 ini (kita singkat saja MP1) memintaku mengisi beberapa informasi pendaftaran.  

Dok. pribadi
Dok. pribadi


See? Web yang sangat representatif. Setuju? Jadi penipu pun butuh effort, kan? Apa kabar yang kerjanya halal?

Setelah proses pendaftaran usai, MP1 memberi tahu bahwa aku mendapatkan bonus pendaftaran sebesar Rp. 20.000,- dan apabila aku mau melakukan misi percobaan, aku akan mendapatkan bonus tambahan menjadi Rp24.000. Tanpa berpikir, aku menyanggupi. 

Beberapa proses lagi kemudian aku ikuti. Termasuk apa yang dia sebut menjalankan misi. Yaitu, kita hanya perlu diam saja di laman akun sendiri selama 3-5 menit maka sistem akan secara otomatis menyelesaikan misi ini. Tidak diizinkan keluar selama misi ini berlangsung, tetap online di akun kalau tidak mau misi ini gagal. MP1 bilang akan menghubungi kembali jika misi telah selesai.

Benar saja, setelah kurang lebih 5 menit, misi dinyatakan selesai dan aku diminta untuk me-refresh laman akun untuk mengecek apakah saldo bonus sudah masuk. 

Taraa! Bonus 24 ribu beneran masuk!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun