Mohon tunggu...
Nur Tjahjadi
Nur Tjahjadi Mohon Tunggu... profesional -

Bebas Berekspresi, Kebebasan Akademik, Bebas yang bertanggung jawab...

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Mengenalkan Kompasiana di UNJ

3 Januari 2010   17:33 Diperbarui: 26 Juni 2015   18:39 341
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

(Foto dari Google) Pagi tadi saya berkesempatan menjadi salah seorang pembicara pada : WORKSHOP PENULISAN KREATIF yang diselenggarakan oleh Forum Idekita Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Jakarta. Workshop yang temanya :  "Stimulasi Menulis Menuju Pribadi Kreatif"  didahului dengan sambutan ketua pelaksananya Annisatul Fitriah.  Kemudian diikuti oleh Sambutan ketua Forum Idekita (FIDE) dan Sambutan dekan FIP yang diwakili oleh Muhammad Dimyati, salah seorang dosen UNJ. Saya sendiri membawakan Materi I :  "Membangun Budaya Menulis dan Meneliti".  Kemudian Materi II :  Bahasa Kreatif oleh Krisanjaya (Dosen Fakultas Bahasa Sastra UNJ). Prof Dr H Arief Rahman M.Pd (Ketua Harian Komisi Nasional Indonesia untuk UNESCO) membawakan materi III dengan judul :  "Sebuah Pengantar Motivasi Menulis Kreatif".  Rencananya, Arief Rahman yang terkenal sebagai pengisi "Pelajaran Bahasa Inggris" di TVRI jaman saya masih kecil dulu, akan mengisi di materi I.  Berhubung ada acara lain, maka jadilah beliau mengisinya di Materi III. Materi IV dibawakan oleh salah seorang kompasianer yang juga penulis novel, Pipiet Senja.  Temanya : Creatifiction : Pentingnya Kreativitas dalam Menulis Fiksi. Pada kesempatan itu saya sekalian mengenalkan Kompasiana (walaupun tanpa seizin admin), sebab materi yang saya bawakan adalah diambil dari tulisan2 saya yang terkait dengan tema Workshop. Diantara tulisan2 saya yang saya angkat lagi pada workshop tersebut adalah : Membangun budaya menulis, Budaya lisan, budaya tulisan dan budaya kerja, Penelitian amburadul bangsa amburadul.  Selengkapnya silahkan baca tulisan2 saya di kompasiana.com/nurtjahjadi. Kebetulan beberapa panitia pelaksana adalah juga para kompasianers yang aktif menulis.  Jadi tidak terlalu sulit untuk mengenalkan dan mengajak para peserta workshop untuk segera registrasi di kompasiana.com. Saya dimoderatori oleh ibu Lara Fridani Sarjana psikologi lulusan UGM dan juga Monash University Australia.  Ibu ini sudah menulis 27 buku psikologi anak dan juga merupakan dosen UNJ. Para peserta yang jumlahnya lebih dari 100 orang kebanyakan adalah guru SMP/SMA  di sekitar UNJ.  Tetapi sebagian peserta juga ada yang dari Cileduk dan luar kota Jakarta. Demikianlah laporan singkat saya dari WORKSHOP PENULISAN KREATIF DI UNJ.  Mungkin panitia dan peserta workshop tadi ada yang akan menambahkan laporan ini.  Sebab saya tadi pulang duluan, karena besok saya sudah akan kembali ke Malaysia.


Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun