Mohon tunggu...
Nugroho Endepe
Nugroho Endepe Mohon Tunggu... Konsultan - Edukasi literasi tanpa henti. Semoga Allah meridhoi. Bacalah. Tulislah.

Katakanlah “Terangkanlah kepadaku jika sumber air kamu menjadi kering; maka siapakah yang akan mendatangkan air yang mengalir bagimu?” (67:30) Tulisan boleh dikutip dengan sitasi (mencantumkan sumbernya). 1) Psikologi 2) Hukum 3) Manajemen 4) Sosial Humaniora 5) Liputan Bebas

Selanjutnya

Tutup

Trip

STIAMAK Bertemu Sunan Wali Penemu Dolanan Cublak Cublak Suweng

26 Juni 2021   14:33 Diperbarui: 26 Juni 2021   17:30 556
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
tangga makam Sunan Giri (foto: Disparsenibud.gresik)

Tidak banyak yang tahu bahwa penemu dan kreator lagu anak-anak alias tembang dolanan adalah para wali. Sebagaimana yang dikisahkan berikut dengan studi literasi, wawancara warga setempat, dan diskusi dengan sesama peminat wawasan perwalian, bahwa Sunan Giri ternyata adalah kreator tembang dolanan anakl cublak cblak suweng. 

Selain itu, juga tembang pucung dan Asmaradhana. Di mana tempatnya..., tidak lain di Gresik Kedhaton jalan melingkar dari arah Bunder sebelum masuk pintu tol Rooma Kalisari Gresik - Surabaya

Tempat Khusus Siti Hinggil 

Berbeda dengan makam Syeh Maulana Malik Ibrahim yang berada di luar kompleks makam Bupati Gresik I (lihat di tulisan terdahulu: SYEH MAULANA MALIK IBRAHIM ,  kompleks makam Sunan Giri ini hampir mirip dengan kompleks makam Pajimatan Imogiri Bantul Yogyakarta. 

Bedanya, kalau makam Pajimatan Imogiri adalah makam raja Mataram beserta keluarganya sampai sekarang, sedangkan makam Sunan Giri di Gresik ini menjadi petilasan dan hanya keluarga Sunan Giri masa lampau yang dimakamkan di sini.

Artinya tidak ada jenazah baru yang akan atau sudah dimakamkan di Giri Gresik.

Kompleks makam Sunan Giri juga unik karena dalam sejarahnya Sunan Giri juga seorang petinggi kerajaan alias bangsawan. Tempat makamnya di siti hinggil alias tanah yang tinggi, makna sosial kultural adalah bangsawan yang dihormati. 

Raden Paku alias Pangeran Samudero 

Sunan Giri merupakan putra dari Syekh Maulana Ishaq yang dari jalur darah juga masih terbilang saudara dari Syeh Maulana Malik Ibrahim. 

Ibu dari Sunan Giri  bernama Dewi Sekardadu, putri Prabu Menak Sembuyu yang tak lain adalah Raja Blambangan. Maka tidak mengherankan bahwa sejatinya jalur darah persaudaraan antara Blambangan - Banyuwangi dengan Gresik - Demak - Majapahit, masih sambung bersambung lintas keluarga. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun